img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb – Vicky Zhao belakangan menjadi perbincangan hangat setelah dikabarkan ‘dihilangkan’ dari China. Pasalnya, jejak digital Vicky Zhao diketahui dihapus dan masuk dalam jajaran daftar hitam pemerintah China.

Kini, ia kepergok kembali ke kampung halamannya di Wuhu, China setelah menghilang dari media sosial selama 20 hari. Lantas, seperti apa potret Vicky Zhao kembali ke kampung halamannya? Simak selengkapnya di bawah ini. 

Vicky Zhao ‘Menghilang’ Selama 20 Hari

HotpotTV
Foto : HotpotTV

Vicky Zhao ‘dihilangkan’ dari media sosial usai diketahui masuk dalam jajaran daftar hitam China. Semua jejak digital pemain film Shaolin Soccer ini dihapus oleh pemerintah China. Bahkan, forum diskusi atau tagar mengenai dirinya dihilangkan secara serempak. 

Melansir Hollywood Reporter, kabar menghilangnya Vicky Zhao kemungkinan berkaitan dengan kedekatannya dengan Alibaba. Dari informasi terkait, Vicky Zhao dan suaminya merupakan investor awal di Alibaba Pictures Group. Mereka membeli saham sebesar USD 400 pada 2015.

Sayangnya, pada 2017, regulator Tiongkok melarang perdagangan saham selama lima tahun usai sekelompok investor menggugat Vicky Zhao dan suaminya karena memberikan informasi palsu menjelang pengambilalihan perusahaan.

Topik Terkait