img_title
Foto : Instagram/onepiecenetflix

IntipSeleb – Netflix baru saja membeberkan alasan pemilihan pemeran One Piece Live Action yang diperkirakan akan tayang pada 2022. Sudah ada 5 nama yang akan berperan menjadi anggota kapal bajak laut Topi Jerami. 

Dari Inaki Godoy hingga Emily Rudd, dua aktor ini sudah resmi akan menjadi Luffy dan Nami. Namun, pemilihan tersebut ternyata menuai pro dan kontra dari para penggemar. Seperti apa pernyataannya? Langsung scroll artikelnya di bawah ini. 

Daftar Pemeran One Piece Live Action 

instagram/onepiecenetflix
Foto : instagram/onepiecenetflix

Para penggemar One Piece secara kompak menyambut secara antusias anime One Piece Live Action yang diperkirakan akan tayang 2022 ini. Mereka tidak sabar untuk menunggu anime yang menemani banyak penggemar sejak kecil ini. 

Netflix secara resmi merilis 5 nama yang akan berperan menjadi anggota kapal bajak laut Topi Jerami. Diantaranya ada Inaki Godoy yang berperan sebagai Luffy, Mackenyu sebagai Roronoa Zoro, Emily Rudd sebagai Nami,  Jacob Romero Gibson sebagai Usopp, dan Taz Skylar sebagai Sanji. 

Dari lima nama pemeran tersebut, nama Inaki Godoy yang paling dicari para penggemar. Ia ternyata merupakan salah satu aktor yang dikenal dari serial genre horor yang dirilis oleh Netflix berjudul Who Killed Sara. 

Topik Terkait