img_title
Foto : Pexels/Miguel A

IntipSelebAnime yang dilarang di dunia dinilai kurang memenuhi kelayakan sebagai tontonan. Anime memang dikenal sebagai kartun Jepang. Tak seimut penggambarannya, terkadang beberapa anime justru memiliki jalan cerita yang kurang cocok dengan anak-anak.

Sehingga hal tersebut berpengaruh pada penayangan anime yang dilarang di dunia. Anime yang dilarang di dunia tersebut dianggap telah melanggar norma tertentu atau tidak sesuai dengan nilai dan budaya sebuah negara anut.

Pelarangan anime-anime ini pun berbeda di tiap negara. Tema anime pun kadang bisa tidak umum atau unik, seperti mengangkat tema kekerasan dan lain sebagainya.

Menimbulkan kontroversi, anime yang dilarang di dunia ini bahkan juga dianggap tidak layak ditonton oleh orang dewasa sekalipun. Akan dipikirkan dua kali oleh yang mengatur penayangan sebuah negara, bagaimana jika dikonsumsi oleh warganya yang remaja dan tergolong kecil.

Melansir Gensindo, kira-kira tayangan anime yang dilarang di dunia apa saja sih? Dan alasan tepat apa untuk melarang penayangan tersebut? Penasaran? Yuk cek langsung ke bawah. IntipSeleb akan rangkum tontonan anime yang dilarang di dunia, untuk kamu seorang. Check it out!

Osomatsu-san — Jepang

Anime yang dilarang di dunia pertama jatuh pada episode pertama serial Osomatsu-San. Penayangan tersebut ditegur dengan undang-undang hak cipta saat tayang di negerinya sendiri, Jepang. Di mana kontroversi penayangan ini cukup unik.

Pasalnya, Osomatsu-san menayangkan tebakan anime apa yang sedang diparodikan. Isi dari anime tersebut memparodikan serial anime populer seperti Attack on Titan, Sailor Moon, Naruto, Dragon Ball Z dan lain-lain.

Karena hak cipta dan memparodikan konten yang aslinya tidak berasal dari mereka, episode pertama Osomatsu-san ditarik dari banyak situs streaming.

Meski menjadi anime yang dilarang di dunia, animenya akan hadir kembali dalam 2 buah film layar lebar. Kedua film layar lebar ini rencananya masing-masing akan dirilis di Jepang pada tahun 2022 dan 2023 loh.

Puni Puni Poemy — Selandia Baru

Anime yang dilarang di dunia selanjutnya berada di Selandia Baru. Pasalnya, negara ini melarang penayangan anime Puni Puni Poemy karena konten seksual dan kekerasan yang dianggap berlebihan. Konten seksualnya buruk karena melibatkan karakter yang sangat muda.

Sehingga banyak penggemar dari anime ini mempertanyakan mengapa Selandia Baru melarang Puni Puni Poemy. Jawabannya karena anime ini tidak sangat populer jadi tidak berada di radar yang sering dijumpai.

Excel Saga — Jepang

Anime yang dilarang di dunia berikutnya jatuh pada anime yang populer di kalangan pencintanya, Excel Saga. Di mana episode akhir serial ini dilarang tayang di Jepang karena menayangkan adegan seksualitas yang tak pantas dan keras. Episode ini dibuat tiga menit lebih panjang untuk ditayangkan. Terlebih, subjudul episode terakhir tersebut berbunyi Going Too Far (Pergi Terlalu Jauh).

Sehingga episode terakhir tersebut hanya bisa ditonton di DVD serial. Mengejutkannya, sang sutradara, Shinichi Watanabe, mengakui memang berniat membuat kontroversi pada episode akhir sehingga dilarang.

Death Note — China

Death Note ternyata tidak lulus sensor di negeri panda atau tirai bambu tersebut. Mengingat anime ini memiliki premis gelap, mengangkat cerita yang berputar di sekeliling tema kematian, keadilan dan pembunuhan.

Franchise dalam anime ini ini telah menginspirasi insiden nyata, dengan anak-anak membuat Death Note sendiri di mana mereka menulis nama orang yang tidak mereka sukai. Insiden nyata inilah yang membuat Death Note dilarang di China.

Sejumlah sekolah di dunia juga berusaha melarang manga ini. Salah satunya di Albuquerque, New Mexico. Sayang, mereka tidak mendapatkan cukup suara untuk melakukan pelarangan tersebut.

High School DxD — Selandia Baru

High School DxD memang merupakan serial anime kondang yang juga dikenal karena sangat seksual. Anime ini mengandung elemen anime harem tradisional. Karena usia karakternya masih muda-muda, Selandia Baru memutuskan melarang serial ini karena dianggap mengeksploitasi anak muda secara seksual. Masih alasan yang sama dengan pelarangan Puni Puni Poemy.

Serial ini berfokus pada seorang siswa yang bermimpi menjadi bagian dari sebuah harem tapi dia kemudian dibunuh teman kencannya. Dia kemudian hidup lagi sebagai iblis yang melayani seorang iblis wanita dan keluarganya.

Tokyo Ghoul — China

Para pecinta anime tentu tak asing dengan satu ini. Ya, benar, Tokyo Ghoul adalah salah satu serial manga terlaris sepanjang masa dan serial terpopuler anime.

Namun, serial ini dilarang di China karena sejumlah orang percaya kalau serial ini mendorong tren berbahaya bagi remaja untuk menjahit kulit mereka.

Selain itu, serial itu juga dilarang karena memperlihatkan adegan kekerasan dan kejahatan terhadap moralitas.

Midori: Shoujo Tsubaki — Hampir Diseluruh Belahan Dunia

Shoujo Tsubaki dinilai memiliki lini cerita yang cukup gelap dan dikhawatirkan membuat depresi penontonnya. Sehingga adanya pemahaman mengapa anime ini ditentang oleh hampir seluruh negara.

Anime Midori tersebut memiliki kisah tentang seorang gadis muda yang menjadi bagian dari pertunjukan aneh dan dilecehkan serta dihinakan secara ritual sampai dia bertemu sekutu dalam bentuk pesulap kurcaci mistis. Tentunya jalan cerita ini tak biasa dan tak semua masyarakat dapat menerima unsur intrinsik dalam cerita tersebut.

Pokémon — Arab Saudi

Terkenal imut dan lucu, justru membuat orang-orang termasuk kamu berpikir mengapa anime yang terlihat normal ini justru dilarang di Arab Saudi.

Arab Saudi memiliki pemikirannya sendiri mengenai serial anime yang mengglobal ini. Larangan ini dibuat Sekretariat Jenderal Dewan Ulama Senior setempat.

Mereka melihat permainan ini sebagai bentuk judi dan akhirnya membuat penayangan tersebut dilarang. Serial ini juga dianggap mendorong kepercayaan dalam evolusi.

Selain itu, penggunaan simbol yang mempresentasikan agama yang umumnya dianut oleh masyarakat Jepang juga menjadi pertimbangan atas kebijakan Arab Saudi melarang penayangan tersebut.

Kinnikuman — Perancis

Karakter Brocken ini membuat serial ini dilarang di Perancis. Meskipun Perancis bukan satu-satunya yang tidak nyaman dengan Brocken Jr. karena gim dari anime tersebut tak pernah dibawa ke Amerika Serikat.

Hetalia: Axis Powers — Korea Selatan

Penciptaan karakter dalam serial anime ini dibuat untuk menyinggung sejumlah pihak. Tiap karakter mewakili sebuah negara sehingga banyak penggunaan stereotipe di dalamnya.

Memiliki keterkaitan dengan kondisi Perang Dunia II kala itu yang membuat hubungan internasional cukup kompleks, penggambaran Italia, Jerman, dan Jepang yang bersekutu membuat Korea Selatan tak menerima serial ini.

Korea Selatan melihat serial dengan kondisi tersinggung atas penggambaran karakter mereka. Terlebih, mengingat sejarah bahwa Jepang dan Korea Selatan memiliki hubungan kurang baik.

Detective Conan — Indonesia

Siapa yang tak asing dengan Detective Conan, terlebih bacaan komiknya. Detective Conan merupakan anime yang terus berjalan hingga ratusan episode, menyaingi One Piece.

Anime ini sempat populer di televisi Indonesia dan ditayangkan tiap Minggu di sebuah stasiun TV Indonesia sejak 1997, sebelum menjadi tayangan yang dilarang.

Alasan dilarangnya penayangan tersebut karena terjadinya pembunuhan di tiap episode dan penjelasan tentang bagaimana pembunuhan tersebut bisa terjadi. Dikhawatirkan anak-anak akan meniru langkah pembunuhan yang dijelaskan itu, melansir pada duniagames.

Topik Terkait