img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb – Jackie Chan menyentuh banyak hati ketika diketahui mengirimkan bantuan medis ke Hongkong walau tengah berada di daratan Tiongkok. Ia mengirimkan sejumlah alat rapid test, masker dan alat pelindung diri untuk petugas kesehatan. 

Hal ini membuat Jackie Chan dijuluki hero sejati. Apalagi Hongkong kini mengalami lonjakan kasus COVID-19 yang belum pernah terjadi sebelumnya. Seperti apa kisah selengkapnya? Simak selengkapnya di bawah ini. 

Jackie Chan Beri Bantuan Medis

8days
Foto : 8days

Jackie Chan secara mengejutkan telah menyumbang bantuan medis ke Hongkong yang kini tengah berjuang melawan COVID-19. Hongkong diketahui mengalami lonjakan tinggi yang tak pernah terjadi sebelumnya. 

Melansir 8days, pemeran film Rush Hour ini menyumbangkan 100.000 kotak alat tes cepat COVID-19, 1 juta masker, serta 30.000 set Alat Pelindung Diri (APD) untuk petugas kesehatan. Padahal, Jackie Chan diketahui saat ini berada di Tingkok jauh dari Hongkong.

Tak hanya menyediakan bantuan medis, Jackie Chan terjun langsung membantu mengatur transportasi pasokan medis ke Hongkong. Hal ini terlihat dari tangkapan paparazi yang mengabadikan momen Jackie Chan yang mengenakan kaos olahraga dan sepatu kets sambil mengangkat bantuan medis tersebut ke kendaraan. 

Topik Terkait