img_title
Foto : Taiwan News

IntipSeleb – Jackie Chan menjadi satu-satunya aktor China yang masuk dalam daftar 100 selebriti berpenghasilan terbesar di tahun 2020 versi Forbes. Pendapatan Jackie dituliskan mencapai Rp561 miliar. Angka itu terbilang sangat fantastis dan banyak dipertanyakan.

Pasalnya tahun ini, Jackie Chan tidak merilis film terbarunya. Justru, filmnya ditunda peluncurannya karena wabah virus corona. Lantas darimana sumber kekayaan Jackie Chan? Simak yuk ulasannya di bawah ini yang berhasil dirangkum IntipSeleb dari berbagai sumber.

Jackie Chan Tempati Posisi 80

Jackie Chan

Forbes pada Kamis, 4 Juni 2020, merilis daftar tahunnya untuk Celebrity 100, yang menunjukkan jajaran selebriti dunia dengan bayaran tertinggi di industri hiburan per 2020 ini. Tidak disangka, nama Jackie Chan masuk dalam daftar tersebut.

Padahal tahun ini, Jackie terbilang tidak memiliki pemasukan dari profesinya sebagai aktor. Karena film terbarunya berjudul Vanguard yang seharusnya rilis di momen Tahun Baru Imlek, 25 Januari 2020 lalu ditunda karena pandemi virus corona.

Meski begitu, dalam daftar Forbes tersebut, Jackie Chan berhasil menduduki peringkat ke 80. Dituliskan dalam website resmi Forbes, yang dikutip pada Jumat, 5 Juni 2020, aktor 66 tahun itu berhasil mengantongi penghasilan sebesar 40 juta dollar Amerika atau berkisar Rp561 miliar dalam setahun ini.

Topik Terkait