img_title
Foto : Berbagai Sumber

Kedua, aku ingin memberitahu bahwa aku diminta untuk mundur oleh Warner Bros. dari peranku sebagai Grindelwald in Fantastic Beast, aku menghargai dan menyetujui permintaan itu,” ungkap Johnny Depp dalam suratnya, dilihat IntipSeleb, Sabtu 14 November 2020.

Suratnya ditutup dengan pernyataan bahwa ia akan mengajukan banding. Ia mengaku memiliki tekad yang kuat dan bermaksud untuk membuktikan bahwa tuduhan yang berikan padanya adalah salah.

Amber Heard Antusias Bermain di Aquaman 2

Instagram/@aquamanmovie
Foto : Instagram/@aquamanmovie

Kondisi yang dialami oleh Johnny Depp berbanding terbalik dengan mantan istrinya, Amber Heard. Pemeran Mera dalam film Aquaman itu mengatakan kepada Entertainment Weekly bahwa ia sudah tidak sabar untuk kembali memerankan karakternya.

“Aku sangat bersemangat dengan banyaknya cinta dan apresiasi dari penggemar yang telah diperoleh Aquaman. Hal tersebut telah mengumpulkan banyak kegembiraan untuk (karakter) Aquaman dan Mera, sehingga kami akan kembali. Aku sangat bersemangat untuk syuting,” kata Amber Heard dilansir dari Entertainment Weekly, Sabtu 14 November 2020.

Petisi Agar Amber Heard Tidak Main di Aquaman 2

Topik Terkait