img_title
Foto : The sun

Stephen Borton, petugas yang membuat akta pernikahan tersebut dengan tegas membantah pernyataan Meghan Markle dan Pangeran Harry mengenai pernikahan rahasia. Stephen merasa Meghan Markle bingung sehingga mengatakan hal tersebut.

“Maaf, tapi Meghan jelas bingung dan jelas salah informasi. Mereka tidak menikah tiga hari sebelumnya di depan Uskup Agung Canterbury. Lisensi Khusus yang saya bantu buat memungkinkan mereka menikah di Kapel St George di Windsor dan apa yang terjadi di sana pada tanggal 19 Mei 2018 dan dilihat oleh jutaan orang di seluruh dunia adalah pernikahan resmi yang diakui oleh Gereja Inggris dan hukum,” ungkap Stephen Borton, petugas pembuat dokumen pernikahan Meghan dan Harry dilansir dari The Sun, 23 Maret 2021.

Dicurigai Buat Sumpah Pernikahan Versi Sendiri

The sun
Foto : The sun

Stephen Borton kemudian mencurigai pernikahan rahasia Meghan Markle dan Pangeran Harry hanya berisi janji sumpah versi mereka sendiri. Ia menyebutkan, apa yang dilakukan Meghan dan Harry hanyalah gladi bersih semata.

“Apa yang saya curigai mereka lakukan adalah menukar beberapa sumpah sederhana yang mungkin mereka tulis sendiri, dan yang modis, dan mengatakan itu di depan Uskup Agung. Atau lebih mungkin, itu adalah gladi bersih sederhana,” kata Stephen Borton.

“Saya pikir Meghan bingung. Sertifikat apa pun yang dia miliki tentang sumpahnya di dinding bukanlah sertifikat pernikahan resmi,” tutupnya.

Topik Terkait