img_title
Foto : Naver

IntipSeleb – BigHit Entertainment dikabarkan akan mengganti nama agensi menjadi HYBE Corporation. Lantas rumah bagi BTS yang didirikan oleh Bang Si Hyuk tersebut disebut ingin segera mengawali perjalanan baru sebagai perusahaan konten yang komprehensif.

Pada Rabu 10 Maret 2021, ARMY, sebutan nama fandom untuk BTS, menemukan sebuah dokumen hukum beredar di jagat maya, terkait anggaran dasar dan perseroan akan mengalami beberapa perubahan untuk BigHit Entertainment. Apakah benar BigHit Entertainment akan mengganti nama agensi menjadi HYBE Corporation? Baca penjelasannya dalam artikel berikut.

BigHit Entertainment Dikabarkan Ganti Nama Agensi Menjadi HYBE Corporation

Allkpop
Foto : Allkpop

Lantas dokumen hukum yang beredar di internet tersebut menyebutkan akan adanya perubahan nama perusahaan dari BigHit Entertainment menjadi HYBE Corporation. Semenjak saat itu, BigHit secara resmi mengumumkan keputusan melalui laporan yang diajukan ke Layanan Pengawas Keuangan Korea, bersama dengan pertemuan pemegang saham umum yang dijadwalkan nantinya.

Sebelumnya, pendiri BigHit Entertainment sekaligus produser, Bang Si Hyuk, telah menyebutkan bahwa label perusahaan ‘Entertainment’ tidak lagi sesuai dengan apa yang akan ditawarkan agensi.

“Kami akan menjadi perusahaan platform hiburan dan gaya hidup terkemuka di dunia. Dengan menghapus kata ‘Entertainment’, kami akan memiliki image baru yang komprehensif sebagai grup konten umum yang mana merupakan misi kami,” kata Bang Si Hyuk, dikutip dari Koreaboo pada Kamis, 11 Maret 2021.

Topik Terkait