img_title
Foto : SBS

IntipSeleb – Beredar foto dokumen bahwa B. I Eks iKON menjadi kandidat Direktur Eksekutif IOK Company. Pemilik nama asli Kim Hanbin tersebut akan bertanggung jawab atas agensi hiburan yang menaungi deretan aktor dan aktris ternama, termasuk Jo In Sung, Go Hyun Jung, Jin Ki Joo, dan masih banyak lagi.

Dalam Hasil Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham IOK Company, dituliskan pula bahwa B.I kini merupakan penyanyi yang bernaung di bawah 131 Label. Dengan ini, para iKONICS, sebutan nama fandom untuk iKON, berspekulasi bahwa idola kelahiran 1996 tersebut telah mendirikan agensinya sendiri.

Lantas di tengah kebahagiaan penggemar dengan kabar terbaru Kim Hanbin, masa lalu pemilik IOK Company hingga kekayaan sang ayah kembali disorot. Apa yang terjadi? Simak artikelnya di bawah ini.

Baca Juga: B.I Eks iKON Dikabarkan Jadi Direktur IOK Company Agensi 131 Label

Pemilik IOK Company

KBS
Foto : KBS

Ternyata, agensi yang kini mendaulat Kim Hanbin sebagai kandidat direktur eksekutif pernah terseret dalam kasus hukum di tahun 2019. Pemegang saham terbesar di IOK Company, yang juga merupakan adalah Ketua Perusahaan Induk W bernama Won Young Sik sempat dituduh memanipulasi saham Homecast.

Topik Terkait