img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb – Cyberbullying mengakibatkan mantan anggota f(x) Sulli meninggal dunia karena gantung diri. Tubuh Sulli ditemukan sudah tak bernyawa di kediamannya kawasan Seongnam, Korea Selatan pada Senin, 14 Oktober 2019.

Setelah kabar ini, banyak warganet yang menyuarakan pentingnya peduli terhadap kesehatan mental seseorang. Mereka menuliskan bahwa kata-kata menyakitkan merupakan pembunuh paling sadis dari apapun. Maka penting untuk siapapun berhati-hati menuliskan komentar dalam sosial media.

Namun, lima seleb Indonesia berikut telah menyerukan pentingnya peduli terhadap kesehatan mental seseorang jauh sebelum Sulli meninggal dunia. Simak ulasan berikut.

Rachel Vennya

Rachel VennyaSumber: Instagram/@rachelvennya

Siapa yang tak kenal dengan selebgram sekaligus pebisnis di berbagai bidang ini? Dikenal dengan totalitasnya dalam setiap kegiatan, Rachel membuat art exhibition ​”Raven Is Odd”. Selain digunakan untuk bahan skripsi, istri Niko Al-Hakim ini juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya toleransi terhadap kesehatan mental.

Dirancang sedemikian rupa hingga terdapat 12 instalasi seni yang menggambarkan bagaimana keadaan seeorang yang terkena penyakit mental. Menariknya, pengunjung bebas berpendapat dan berekspresi sesuai kepribadian mereka terhadap kondisi yang digambarkan dalam berbagai instalasi yang ada.

Topik Terkait