img_title
Foto : Instagram/larissachou

Kemudian, Larissa Chou menegaskan dirinya sebagai anaknya hanya perlu membuktikan bahwa keputusannya menjadi seorang mualaf dapat dipertanggung jawabkan. “Terkadang kita sebagai seorang anak hanya perlu membuktikan bahwa keputusan yang kita ambil itu yang terbaik dan bisa mempertanggungjawabkannya,” sambungnya.

Begitu juga sikap Larissa Chou kepada keluarganya. Ia juga tidak pernah memaksakan agamanya kepada sang keluarga. “Sebaliknya juga aku begitu ke mereka. Ga pernah membawa2 agama dan memaksa mereka untuk ikut seperti jalan yang aku ambil. Aku sangat menghargai mereka di saat apapun. Ya toleransi ini bukan sebuah perkataan tapi melainkan tindakan nyata,” tutur Larissa Chou.

Sosok Pria Menggendong Yusuf jadi Sorotan

Instagram/larissachou
Foto : Instagram/larissachou

Sebelumnya, Larissa Chou sempat mengunggah foto-foto gemas anak semata wayangnya, Yusuf. Uniknya, Yusuf sedang tertidur pulas dan digendong oleh seorang pria, yang memakai kemeja bermotif kotak-kotak.

Sontak saja, sosok pria yang menggendong Yusuf membuat netizen penasaran. Beberapa penggemar pun curiga jika pria tersebut merupakan calon suami dari Larissa Chou. Namun, Larissa menyatakan sosok pria tersebut merupakan ayahnya.

“Aww yusuf digendong siapa cii,” komentar netizen ke DM Instagram Larissa.
“Calon cici yaa,” sahut yang lain.
“Itu siapa ci yang gendong yusuf, jangan2,” ungkap fans.
“Tahan, tahan. Harap tenang… ini papah aku guys! Maaf kalau membuat kalian kecewa,” jawab Larissa Chou.

Topik Terkait