Foto : ENHYPEN/twitter

IntipSeleb – Awal September 2021 lalu, keenam anggota ENHYPEN termasuk Jake, Jungwon, Jay, Heeseung, Sunghoon, serta Ni-Ki dinyatakan positif COVID-19. Karena hal ini, pihak agensi menyatakan jika mereka vakum sementara dari kegiatan grup untuk fokus pada penyembuhan anggotanya.

Selain itu, ENHYPEN juga memutuskan untuk absen dari penampilannya di KCON:TACH HI 5 yang akan diselenggarakan pada 18 sampai 26 September 2021 mendatang. Dan baru-baru ini, BELIFT LAB menyampaikan kabar bahagia dari para anggota ENHYPEN yang sebelumnya dinyatakan positif COVID-19. Simak yuk pernyataan lengkapnya melalui ulasan di bawah ini.

Semua Anggota Negatif COVID-19

Foto : Dok. Enhypen

Melansir dari Allkpop pada Kamis, 16 September 2021, BELIFT LAB mengkonfirmasi jika semua anggota ENHYPEN yang sebelumnya dinyatakan positif COVID-19 telah dinyatakan sembuh.

Minggu lalu, Jau dan Jungwon telah dikabarkan jika keduanya negatif COVID-19. Dan kali ini, Jay, Heeseung, Sunghoon, dan Ni-Ki juga telah dinyatakan sembuh dari COVID-19 setelah menjalani proses karantina.

“Halo, ini BELIFT LAB. Kami ingin menginformasikan bahwa semua anggota ENHYPEN, Jungwon, Heeseung, Jay, Jake, Sunghoon, dan Ni-Ki dinyatakan telah sembuh sepenuhnya dari COVID-19, dan telah dibebaskan dari perawatannya, serta tidak lagi di karantina mulai hari Kamis, 16 September,” bunyi pernyataan BELIFT LAB.

Selain itu, satu-satunya anggota ENHYPEN yang tidak terpapar COVID-19 yaitu Sunoo juga telah keluar dari karantina mandiri serta hasil tesnya dinyatakan negatif dari virus tersebut.

“Semua anggota beristirahat dengan kesehatan yang bersih, Sunoo juga menjalani tes ulang untuk keluar dari karantina mandiri dan dinyatakan negatif,” lanjut BELIFT LAB.

Siap Comeback Oktober 2021

Foto : BELIFT LAB/Twitter

Pada 25 Agustus lalu, Newsen melaporkan jika grup pelantun Drunk-Dazed itu akan segera melakukan comeback pada Oktober 2021 mendatang.

Sebagai tanggapan, BELIFT LAB membenarkan kabar tersebut dan menyatakan jika benar ENHYPEN tengah mempersiapkan comebacknya.

“Kami menghargai kepedulian Anda yang mendalam terhadap kesehatan artis kami. Kami juga ingin menginformasikan bahwa album studio pertama ENHYPEN akan dirilis pada bulan Oktober. Kami akan memberikan pemberitahuan terpisah secara detail,” sambung BELIFT LAB pada Kamis, 16 September 2021.

Setelah keenam anggotanya dinyatakan sembuh dari COVID-19, ENHYPEN akan kembali menghibur para penggemar dengan merilis album studio pertamanya di Oktober 2021 mendatang. Nantikan update-an selanjutnya ya! (bbi)

Topik Terkait