IntipSeleb Korea – Jungkook BTS telah tiba di Qatar untuk tampil dan bergabung dalam pembuatan soundtrack Piala Dunia FIFA 2022. Setibanya di Qatar, Jungkook membagikan swafoto dan video dirinya berjoget challenge Run BTS.
Namun, member paling muda di BTS itu bukannya dance Run BTS bagaimana semestinya, Jungkook malah membuat jogetan slowmo yang berbeda dari tarian aslinya. Lantas bagaimana momen Jungkook BTS usai tiba di Qatar? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!
Jungkook BTS Tiba di Qatar dan Joget Run BTS
Diketahui, bahwa pada 15 November (KST), Jungkook melakukan perjalanannya ke Qatar. Kini, member termuda dari BTS itu sudah tiba di Qatar.
Momen Jungkook tiba di Qatar pun terekam dalam kamera OP ketika bertemunya di bandara. Sosok Jungkook yang tersenyum pun menyapa penggemar terekam oleh kamera.
Selang beberapa waktu kemudian, Jungkook akhirnya setelah sekian lama membuat story Instagram dengan mengunggah foto selfienya. Hal itu seakan mengabarkan bahwa ia telah tiba di Qatar.
Tak lama dari itu, Jungkook juga membagikan video dirinya sedang berjoget dengan suara musik Run BTS. Namun, yang membuat sorotan adalah dance Jungkook yang berbeda dari semestinya dance Run BTS.
Tampak dalam video itu Jungkook membuat gerakan baru yang lebih lamban dari seharusnya. Ia juga membuat beberapa gerakan yang seharusnya mempunyai tempo lebih cepat, tapi sengaja dibuat lebih lambat.
Video dance Jungkook BTS pun menjadi trending Twitter dan banyak menuai sorotan. Pasalnya, selain gerakan dance Run BTS yang jadi sorotan, wajahnya yang gemas pun membuatnya jadi perbicangan.
Komentar ARMY Akan Postingan Jungkook BTS
Video dance Run BTS versi Jungkook pun diunggah ulang dalam akun fanpage BTS. Banyak para ARMY dibuat tertawa akan dance dari member termuda BTS tersebut.
“Lagi di Qatar jadi versi kosidah,” tulis salah satu warganet dilansir dari Instagram @7bts.update2, pada Kamis, 17 November 2022.
“Vibes ngawinya ya kook,” tambah warganet berikutnya.
“Bangun2 subuh mgeliat beginian auto ngereok,” timpal warganet yang lain.
“Run BTS versi jomponya, yuk ikutan challengenya,” ungkap warganet selanjutnya.
“Yang lain nge cover full power, jungkook versi SLAY,” tulis warganet.
“Run BTS x ngawi ceritanya,” komentar netter terhadap dance Jungkook BTS yang berbeda. (bbi)