Foto : IntipSeleb/Ratih

“Saya juga sedikit khawatir karena belum lama ini udah konser SMTown, tapi boleh gak sih aku datang lagi walau agak cepat atau deketan waktunya,” ungkap Yesung.

“Jakarta, Indonesia banyak kenangan bagi Super Junior maupun saya sendiri. Bagaimana pun juga kayaknya belum ada yang konser sebanyak ini di Indonesia gak sih,” kata Yesung Super Junior.

Diketahui bahwa Yesung memang sebelumnya sudah ke Indonesia dalam rangkaian acara lokal pada Mei, kemudian dilanjut SMTown pada September lalu.

Antusias dengan Unfading Sense di Jakarta

Foto : IntipSeleb/Ratih

Sang main vokal boy group Super Junior itu merasa berdebar sekaligus antusias dengan konser Unfading Sense di Jakarta. Sebab, konser ini merupakan pembuka untuk rangkaian konser tur Asianya.

“Sebetulnya saya secara pribadi hari ini adalah hari yang spesial. Setelah selama ini adakan tur di Korea dan Jepang, tapi Asia tour ini jadi yang pertama,” kata Yesung.

Topik Terkait