Foto : Instagram/ustazabdulsomad

JakartaPendakwah Islam Ustaz Abdul Somad mendadak ngamuk di Instagram hingga buat geger.

Dalam unggahan terbarunya, ustaz Abdul Somad terlihat menyentil oknum yang memberikan informasi tidak benar soal jadwal tausiyahnya. Penasaran? Simak artikel berikut ini.

Ustaz Abdul Somad Mendadak Ngamuk

Dikenal sebagai sosoknya yang nyentrik dalam mengamalkan ajaran Islam, Ustaz Abdul Somad mendadak bikin netizen geger dengan unggahan terbarunya di Instagram.

Mengunggah soal berita hoax tentang jadwal tausiyahnya di Pekanbaru, ustaz Abdul Somad tegaskan soal kabar bohong tersebut.

"HOAX. Kalau hanya baru sekedar rencana, jangan buat jadi berita. Nanti pas acara aku tak ada, kalian bilang Uas banyak jadwal, berhalangan, dst. Padahal aku menyusun jadwal setahun. Tiap provinsi udah dibagi sekali kunjungan dalam setahun," tulis ustaz Abdul Somad, Jumat, 25 Agustus 2023.

Imbas dari kabar tersebut, netizen pun langsung menggeruduk kolom komentar ustaz Abdul Somad hingga menyentil soal kampanye politik yang dalam beberapa bulan lagi akan segera ramai.

"Duh udah mau deket pilkada pada mendekat ke ulama," tulis komentar.

"Akun gubernurnya langsung matikan komentar saking paniknya," sahutnya.

"Dekat pemilu ni ye, tapi UAS tak bisa dipancing dengan uang camkan itu," timpal netter.

Menjaga Rasa

Foto : YouTube/Goto Islam

Dikenal sebagai sosok yang santun, ustaz Abdul Somad mengingatkan followers instagramnya untuk selalu menjaga rasa dan bersilaturahmi. Postingan tersebut dalam bentuk video di saat UAS tengah berada di stasiun kereta.

"Perlu menjaga rasa, supaya tak kehilangan rasa, agar pandai-pandai merasa, jangan sampai mati rasa," timpal UAS. (rth)

Topik Terkait