“Tapi waktu itu kayak belum ketemu. Dalam proses kami ngobrol itu, Sherina bilang dia harus pergi ke Kalimantan. Dia bilang, ‘Saya mau melepas Orang Utan’ terus saya bilang, ‘Hah!? Gimana itu Sher?’,” ucap Mira lagi.
Mira Lesmana Ikut Bersama dengan Sherina ke Kalimantan
Akhirnya, Sherina pun bercerita program komunitasnya kepada Mira dan tim. Mendengar cerita itu, Mira pun tertarik untuk ikut bersama Sherina.
“Terus Sherina menceritakan, dia adalah salah satu kayak bantu-bantu sebuah institusi yang namanya BOSF atau Borneo Orangutan Survival Foundation dan saya sama Riri langsung bilang, ‘Sher, kita boleh ikut gak?’,” ucap Mira.
“Sherina langsung bilang, ‘Bener? Gak gampang loh karena perjalanannya susah banget’ terus saya dan Riri bilang, ‘Oh bisa’,” sambungnya.
Mira pun melakukan perjalanan yang cukup panjang. Di sana ia melihat apa yang dilakukan oleh Sherina dan komunitasnya melepasliarkan orangutan.