Foto : Ist

IntipSelebJudika kembali mengejutkan penikmat musik Tanah Air. Memasuki awal tahun 2026, penyanyi bersuara khas ini menghadirkan warna berbeda lewat single terbarunya berjudul “Terpikat Pada Cinta”, sebuah lagu bernuansa folk yang jauh dari pakem power ballad yang selama ini melekat pada dirinya.

Diproduksi oleh Semesta Records bekerja sama dengan PT Dua Anak Deo, lagu ini diproduseri oleh Rian Ekky Pradipta dan Dawairama. Sementara pencipta lagunya adalah Melinda E., yang untuk pertama kalinya karyanya dibawakan oleh penyanyi papan atas Indonesia.

Lagu Terpikat Pada Cinta mengangkat makna cinta yang lebih luas dan mendalam. Terinspirasi dari pemikiran Buya Hamka, cinta digambarkan bukan sebagai sumber luka atau keputusasaan, melainkan sebagai kekuatan yang menghidupkan harapan dan menguatkan hati dalam menjalani kehidupan.

Melinda E. mengungkapkan, lagu ini berawal dari ketertarikannya menuangkan pemaknaan tentang cinta ke dalam tulisan. Tak disangka, tulisan tersebut menarik perhatian Rian Ekky Pradipta.

“Awalnya sekadar penasaran dan tertarik akan cinta yang ditumpahkan dalam tulisan. Lalu Kak Rian melihat tulisanku dan menyukainya, akhirnya jadilah lagu,” ujar Melinda E.

Bagi Melinda, Terpikat Pada Cinta menjadi momen istimewa karena ini adalah pertama kalinya lagu ciptaannya dinyanyikan oleh Judika.

“Dari dulu aku sangat suka suara Bang Judika. Keren banget akhirnya laguku bisa dinyanyikan oleh Bang Judika,” sambungnya.

Rian Ekky Pradipta menjelaskan bahwa sejak awal, konsep musik Terpikat Pada Cinta memang dirancang berbeda dari karya-karya Judika sebelumnya. Nuansa folk dipilih untuk menghadirkan sisi baru dalam perjalanan karier bermusik sang penyanyi.

“Karakter musik folk justru menghadirkan warna baru bagi Judika. Kami berharap genre ini bisa menjadi sesuatu yang segar dan memperkaya perjalanan musik Bang Judika,” kata Rian.

Proses produksi lagu ini disebut berjalan cukup lancar. Judika langsung memberikan respons positif saat pertama kali mendengar demo lagu tersebut. Workshop pun dilakukan untuk menentukan key dan aransemen yang paling sesuai dengan karakter vokalnya.

Rian mengaku terkejut sekaligus puas dengan hasil akhirnya.

“Bang Judika bisa memberikan ‘nyawa’ di lagu ini. Meski nuansanya folk, energi vokalnya tetap kuat, terutama di nada-nada tinggi menjelang akhir lagu,” ungkapnya.

Bagi Judika sendiri, tantangan terbesar dalam lagu ini bukan terletak pada teknis vokal, melainkan pada penyampaian emosi.

“Ada dua sisi yang harus aku sampaikan. Saat jatuh cinta dan saat sedang sakit hati karena cinta. Dua momen itu harus terasa dalam satu lagu,” tutur Judika.

Judika juga mengaku memberikan kepercayaan penuh kepada Rian sebagai produser.

“Aku serahkan penggarapan lagu ini sepenuhnya ke Rian. Rasanya seperti pindah rumah, ada rasa Rian yang dinyanyikan Judika,” ujarnya.

Melinda E. berharap Terpikat Pada Cinta bisa meninggalkan kesan mendalam bagi pendengarnya. Rian pun menambahkan harapan agar lagu ini dapat menjadi teman bagi siapa saja yang sedang berada di fase bahagia maupun pahit dalam urusan cinta.

Terpikat Pada Cinta resmi dirilis dan dapat didengarkan di seluruh platform musik digital mulai 14 Januari 2026. Video liriknya juga tersedia di kanal YouTube Judika Entertainment pada tanggal yang sama.

Topik Terkait