img_title
Foto : My Drama List

IntipSeleb – Krist Perawat dan Singto Prachaya Ruangroj sukses menyita perhatian para pencinta drama Thailand di Asia lewat akting mereka lewat series SOTUS. Chemistry dan kemampuan akting luar biasa yang mereka tunjukkan dalam drama di tahun 2016 lalu itu sukses membius hati para penonton.

Baca juga: Fakta Singto Prachaya Ruangroj, Lawan Main Krist Perawat di SOTUS

Tidak sedikit dari mereka yang terbawa perasaan melihat keakraban yang ditunjukkan Krist Perawat dan Singto bahkan dalam kehidupan nyata mereka. Lantas seperti apa sebenarnya drama SOTUS itu? Simak faktanya yang dirangkum IntipSeleb berikut ini.

Drama Debut Krist Perawat dan Singto

Sumber foto: My Drama List

SOTUS bercerita tentang kehidupan mahasiswa mulai dari persahabatan sampai hubungan spesial. Krist Perawat didapuk untuk memerankan karakter sebagai Arthit, seorang senior kampus yang galak dan suka menyalahgunakan kekuasannya dengan berbuat semena-mena pada juniornya. 

Sementara Singto memainkan peran sebagai Kongpob, mahasiswa baru yang cerdas dan berani menolak perintah senior yang dianggapnya tidak sesuai. Pertemuan yang terus-menerus antara keduanya itu pun, berkembang dari permusuhan sampai ke sesuatu yang penuh kasih sayang.

Drama yang mengusung genre BL (Boys Love) ini begitu dicintai, tidak hanya penonton di Thailand, tapi juga di sejumlah negara Asia lainnya seperti Indonesia. Menariknya, SOTUS merupakan drama debut Krist dan Singto. Sehingga, ini pun menjadi kali pertama mereka disatukan di proyek yang sama.

Langsung Jadi Pemeran Utama

Instagram/@__singto
Foto : Instagram/@__singto

Hebatnya lagi meski masih baru, Krist Perawat dan Singto Prachaya Ruangroj langsung dipercaya untuk memainkan karakter utama. Meski begitu, keduanya berhasil memainkan perannya dengan baik dan mampu memikat hati para penonton lewat kemampuan akting mereka yang luar biasa.

Baca juga: Fakta Krist Perawat, Aktor Who Are You Thailand yang Pernah ke Jakarta

Raih Rating Tinggi di Episode Pertama

Sumber foto: My Drama List

Bahkan di episode perdananya, SOTUS menduduki peringkat teratas. Drama berjumlah 15 episode yang dirilis pada Agustus 2016 ini pun berhasil melambungkan nama Krist Perawat dan Singto. Mereka pun menjadi aktor muda yang digandrungi banyak wanita di Asia.

Cerita Berlanjut ke SOTUS S

Sumber foto: My Drama List

Tidak berhenti sampai disitu, Krist Perawat dan Singto kembali menuai kesuksesan mereka di series SOTUS berjudul SOTUS S. Drama yang dirilis pada Desember 2017 ini melanjutkan kisah Arthit dan Kongpob, dua tahun setelahnya masa awal perkuliahan.

Arthit dikisahkan sudah bekerja di sebuah perusahaan. Saat itu, Kongpob meminta bantuan keluarganya untuk bisa bekerja magang di perusahaan tempat Arthit, tanpa sepengetahuan Arthit. Tapi setelah berjalan, keduanya justru terlibat ketegangan yang membuat keduanya harus memutuskan masa depan mereka.

Fanmeeting ke Berbagai Negara

Instagram
Foto : Instagram

Drama SOTUS S pun kembali disukai penggemarnya. Bahkan tidak sedikit dari mereka yang belum bisa move-on. Sampai akhirnya, Krist Perawat dan Singto membuat acara fanmeeting untuk bertemu dan mengobati rasa rindu penggemarnya.

Tidak hanya di Thailand, mereka juga menggelar fanmeeting di sejumlah negara di Asia seperti Korea, Jepang, Hong Kong, sampai China. Tapi, fanmeeting Krist Perawat dan Singto di China harus ditunda karena pandemi COVID-19.

Baca juga: 10 Potret Akrab Krist Perawat dan Singto, Bikin Iri Persahabatannya

Topik Terkait