img_title
Foto : X/AoTWiki

JepangAttack on Titan semakin dekat pada penayangan episode terakhirnya yang akan tayang pada 4 November 2023.

Menjelang penayangan episode terakhir yang akan berdurasi 90 menit itu, Eren Yeager akan diwawancara secara eksklusif di televisi. Akan seperti apa wawancara tersebut?

Eren Yeager Diwawancara Eksklusif di TV

Pinterest
Foto : Pinterest

Eren Yeager merupakan karakter anime yang awalnya merupakan protagonis utama, namun kemudian berubah menjadi antagonis. Hal ini menjadikan Eren tokoh yang kontroversial.

Melansir Anime Senpai, dalam rangka mempromosikan episode khusus terakhir mendatang, Eren Yeager akan menjadi bintang tamu dalam program TV berjudul Professional Work Style.

Wawancara tersebut dijadwalkan untuk tayang di saluran NHK pada pukul 11:45 malam JST tanggal 24 Oktober 2023. Ini akan menjadi kali pertama dalam sejarah program ini, di mana seorang karakter anime akan diwawancarai.

Detail tentang penampilan televisi Eren Yeager masih dirahasiakan. Namun, spekulasi menyiratkan bahwa wawancara tersebut akan membuat Eren muncul dalam gaya yang mirip dengan Vtuber, dengan karakter 2D di layar dan seorang pengisi suara yang membantunya berbicara.

Dalam kasus ini, Yuki Kaji, pengisi suara untuk karakter Eren dalam anime Attack on Titan, diperkirakan akan mengisi suara karakter tersebut selama berlangsungnya wawancara.

Tentang Professional Work Style

X/AoTWiki
Foto : X/AoTWiki

Professional Work Style milik NHK adalah seri dokumenter yang memberikan pandangan mendalam tentang kehidupan dan gaya kerja para profesional yang berhasil dalam bidang mereka masing-masing.

Yuki Kaji sendiri baru-baru ini menuliskan cuitan yang mengatakan bahwa ia telah merekam program untuk NHK TV. Meskipun ia tidak memberikan detail, kemungkinan besar ini terkait dengan wawancara mendatang yang menampilkan Eren Yeager.

Topik Terkait