img_title
Foto : Pinterest

IntipSeleb – Film Mulan Live Action resmi tayang pada hari ini, 4 September 2020 waktu Amerika Serikat. Sebagai salah satu live action garapan rumah produksi Disney, banyak kalangan yang menanti-nanti aksi Liu YiFei sebagai Mulan yang menyamar sebagai prajurit pria dalam membela bangsa China.

Film Disney merupakan film yang identik dengan lagu yang dapat menyenangkan hati. Film Mulan juga tidak kalah dalam hal ini. Keberadaan Original Soundtrack (OST) film yang turut dibintangi Donnie Yen dan Jet Li ini menjadi pelengkap karena akan mengiringi kisah perjalanan Mulan yang penuh lika-liku. Apa saja lagu film Mulan? Dan siapakah penyanyinya? Yuk intip artikelnya!

Baca Juga: Gak Bisa Bertarung, Jet Li Ungkap Kesedihan Main Film Mulan

1. Christina Aguilera – Reflection

Soundtrack ini merupakan lagu andalan dari film Mulan Live Action. Dilantunkan oleh Christina Aguilera, lagu Reflection ini sering muncul ketika transformasi Mulan saat memutuskan untuk berpura-pura menjadi prajurit pria. Lagu ini menggambarkan sosok Mulan yang memutuskan untuk tidak menemukan jati dirinya, walaupun ia harus memotong rambut panjangnya, mengikat payudaranya, dan berjuang untuk membela China.

2. Liu Yifei – Reflection Versi China

Tidak hanya berbahasa Inggris, lagu Reflection ini juga tersedia dalam bahasa China. Yi Fei Liu pun menjadi penyanyi dari Reflection berbahasa China ini. Tidak hanya bisa berakting ya, Yi Fei Liu ternyata juga pandai bernyanyi loh.

3. Lee Suhyun – Reflection Versi Korea

Tampaknya lagu Reflection memiliki beberapa versi, tidak hanya berbahasa Inggris dan berbahasa China, Disney juga memutuskan untuk menggandeng Lee Suhyun vokalis AKMU untuk menyanyikan Reflection berbahasa Korea.

4. Christina Aguilera – Loyal Brave True

Christina Aguilera kembali mengisi lagu soundtrack film Mulan live action. Kali ini ia menyanyikan lagu Loyal Brave True. Selain official video, Disney juga merilis video lirik Loyal Brave True. Dengan suara indah Christina Aguilera, Loyal Brave True menceritakan tentang ayah Mulan, Hua Zhou, yang menyatakan bahwa dia adalah "pejuang hebat Mulan: yang setia, pemberani, yang sejati". Simbol China untuk "Loyal Brave True" muncul di pedang Hua Zhou dan kemudian di Pedang Hua Mulan dengan simbol tambahan keluarga.

5. Instrumental Lainnya

Sayangnya, Mulan hanya memiliki 2 lagu utama yang memiliki lirik di dalam lagu. Sisanya, sutradara Niki Caro memutuskan untuk tidak fokus pada soundstrack. Hal ini merupakan keputusan yang diambil melihat tema film Mulan lebih fokus pada peperangan dan bernuansa kelam. Sehingga, permainan soundtrack tanpa lirik juga penting dan patut diperhatikan.

Soundtrack film Mulan live action yang lainnya adalah Ancestors, Mulan Leaves Home, Mulan Rides Into Battle, Training the Men, Fight for the Kingdom, dan Mulan & The Emperor.

Walau tidak memiliki banyak lagu seperti film Disney lainnya, film Mulan live action masih patut ditonton dan dinikmati loh. Kamu bisa menonton film Mulan melalui aplikasi Disney+. Tapi, kamu harus masih bersabar, pasalnya Disney+ baru akan dirilis di Indonesia pada 5 September 2020.

Baca Juga: Terpukau, Sutradara Mulan Menganga Lihat Keahlian Bela Diri Donnie Yen

Topik Terkait