img_title
Foto : Instagram/@bellahadid

IntipSeleb – Bella Hadid kembali menjadi sorotan setelah laporan pelecehan seksual mencuat ke publik. Seorang mantan petinggi Victoria's Secret telah berkomentar cabul pada bagian intim Bella. Tak hanya itu, bahkan beberapa model lainnya pun ikut mendapatkan pelecehan seksual.

Dilansir dari Too Fab pada 4 Februari 2020, mantan petinggi Victoria’s Secret itu diduga berkomentar pada payudara Bella sebelum ia tampil menjadi modelnya. Bahkan, adik dari Gigi Hadid ini juga mengatakan bahwa ia lebih nyaman menjadi model di perusahaan lain. Yuk intip ada apa dengan Bella Hadid!

Mendapatkan Pelecehan Seksual

Sumber foto:toofab.com

Pada tahun 2018, Bella mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan dari seorang eksekutif di Victoria's Secret. Peristiwa yang dituduhkan itu terjadi sebelum peragaan busana dimulai dan Bella sedang diukur untuk pakaian dalam. Pelaku pelecehan seksual yang diduga adalah Ed Razek juga hadir dalam ruangan dan melihat Bella yang sedang tampil seksi.

“Lupakanlah celana dalam. Berjalanlah ke landasan dengan payudaramu yang sempurna,” kata Ed Razek.

Tak hanya itu, Ed juga dikabarkan telah berperilaku kurang sopan terhadap model lain. Dia kerap kali menyentuh model lain dengan cara tidak pantas seperti di bagian selangkangan atau di atas celana dalam. Ed Razek pun dikabarkan pernah menggunakan bahasa yang merendahkan martabat wanita selama ia bekerja di Victoria’s Secret.

Tanggapan Ed Razek

Sumber foto: usatoday.com

Ed Razek telah mengundurkan diri pada Agustus 2009. Pemilik nama lengkap Edward Razek ini sudah 27 tahun bertanggung jawab atas casting para model brand pakaian dalam itu. Ed pernah mendapat kecaman karena menyinggung soal model transgender dan berukuran besar. 

“Kami memasarkan ke siapa kami menjual dan kami tidak memasarkan ke seluruh dunia. Kami berusaha membuat televisi khusus untuk ukuran plus pada tahun 2000. Tidak ada yang tertarik, masih belum,” ujar Ed Razak.

Di tahun 2019, Victoria’s Secret pun sempat membatalkan pertunjukkan karena kurangnya model. Tak hanya itu, pertunjukkan tersebut dibatalkan karena menurunnya penonton di tahun 2018. Ed Razek menyangkal bahwa pembatalan pertunjukkan model bukanlah karena tindakan pelecehan seksual yang dituduhkan padanya.

“Tuduhan dalam pelaporan ini jelas tidak benar, disalahartikan atau dikeluarkan dari konteks. Aku beruntung bisa bekerja dengan banyak model kelas dunia dan profesional. Aku sangat bangga saling menghormati yang kita miliki satu sama lain,” ujar Ed.

Komentar Bella Hadid

Sumber foto: people.com

Bella Hadid belum menanggapi soal pelecehan seksual yang terjadi padanya. Namun, model 23 tahun ini pernah mengungkapkan perasaan ketika bekerja selama tiga tahun di Victoria’s Secret. Bella mengatakan bahwa ia tidak pernah merasa percaya diri menjadi model lingerie di perusahaan mode tersebut. Kini, Bella tergabung dengan perusahaan mode milik Rihanna yang bernama Rihannah's Savage X Fenty.

“Rihanna luar biasa. Bagiku, itu pertama kalinya di landasan yang aku merasa sangat seksi. Ketika aku pertama kali melakukan Fenty, aku melakukan pertunjukan pakaian dalam lainnya dan tidak pernah merasa sekuat ini di landasan meskipun hanya memakai celana dalam,” ujar Bella Hadid dikutip dari USA Today.

Tanggapan dari Victoria’ Secret

Sumber foto: instyle.com

Seorang model juga menyadari kelakuan Ed Razak yang mengatakan bahwa Ed akan meminta nomor handphone para model ketika mereka selesai tampil. Kini, juru bicara L Brand atau perusahaan di Victoria’s Secret mengungkapkan bahwa mereka akan memperbaiki masalah yang dihadapi perusahaan ini.

“Kami berkomitmen penuh untuk perbaikan terus-menerus dan memiliki pertanggungjawaban. Kami menyesali kejadian ini,” ujar Tammy Roberts Myers, juru bicara Victoria’s Secret.

Topik Terkait