img_title
Foto : Vogue

Amerika SerikatBella Hadid sudah mengeluarkan pernyataan tegas terhadap pembelaannya kepada Palestina. Bersama Gigi Hadid dan sejumlah selebritis Hollywood yang tergabung Artisy4Ceasefire, Bella mendesak Presiden Amerika Serikat Joe Biden untuk gencatan senjata kepada Palestina dari Israel demi mencegah berjatuhan korban lagi.

Tapi kini, malah beredar video Bella Hadid mengungkapkan dukungannya kepada Israel. Benarkah video itu? Cari tahu yuk kebenarannya!

Beredar Video Bella Hadid Bela Israel dan Minta Maaf Sudah Dukung Palestina

Akun X atas nama @DanielBenNamer, mengunggah video Bella Hadid pada 29 Oktober 2023 kemarin. Dalam cuitannya, Daniel mengklaim jika Bella telah mengubah dukungannya dari Palestina ke Israel. Bahkan, ada hastag yang menyatakan jika Bella sudah mereka perbaiki.

“Bella Hadid mendukung Israel. Sinwar tidak menyangka mendapat kejutan ini di hari ulang tahunnya yang ke 61. #KamiMemperbaikinyaUntukBella,” tulis akun X @DanielBenNamer, dikutip IntipSeleb pada Senin, 30 Oktober 2023.

Dalam video itu, Bella Hadid menyampaikan dukungannya kepada Israel sekaligus mengutuk serangan dari Hamas Palestina. Ia lalu meminta maaf karena pernyataannya terdahulu yang mendukung Palestina.

“Hai, ini Bella Hadid. Pada tanggal 7 Oktober 2023, Israel menghadapi serangan tragis Hamas. Saya tidak bisa tinggal diam. Saya minta maaf atas ucapan saya di masa lalu. Tragedi ini telah membuka mata saya terhadap rasa sakit yang dialami di sini,” ucap Bella Hadid.

Dan saya berdiri dengan Israel melawan teror. Saya telah meluangkan waktu untuk benar-benar mempelajari konteks sejarah. Sekarang dengan pemahaman yang lebih jelas saya berharap kita dapat melakukan dialog konstruktif ke depan. Terima kasih,” tandasnya.

Video Bella Hadid Dukung Israel Hanyalah AI

Instagram/@bellahadid
Foto : Instagram/@bellahadid

Ternyata, video Bella Hadid yang menyatakan dukungannya kepada Israel adalah hoaks karena merupakan buatan AI (artificial intelligence). Saat membuka cuitan itu, diberikan peringatan jika video Bella Hadid itu adalah palsu. Karena aslinya, Bella sedang menerima penghargaan di Global Lyme Alliance Awards 2016.

Atas berita palsu mengenai Bella Hadid dukung Israel, cuitan tersebut banjir hujatan.

“ini sangat menakutkan.. menggunakan ai untuk memalsukan dukungan dari seorang wanita palestina sangatlah rendah dan saya benar-benar berharap bella menggugatnya,” komentar netizen di X.

“Penipuan yang menggunakan AI untuk berpura-pura mendukung seorang wanita Palestina ini sungguh keji. Saya sangat berharap Bella mengambil tindakan hukum,” sahut yang lain.

Meski demikian, Bella Hadid belum buka suara terhadap pemalsuan video dirinya menggunakan AI untuk seolah-olah menyampaikan dukungan kepada Israel. Sebelumnya, Bella mengunggah surat untuk Joe Biden dari Artist4Ceasefire untuk gencatan senjata di Palestina.

Topik Terkait