img_title
Foto : Instagram/iamhalsey

Amerika SerikatHalsey akhirnya buka suara terhadap peperangan antara Palestina dan Israel. Penyanyi yang pernah berkolaborasi dengan BTS itu menyatakan dukungannya kepada Palestina untuk bebas dari penindasan dan kekerasan.

Sempat diam saja selama berminggu-minggu, Halsey mengaku merasa bertindak bak pengecut karena tidak mengeluarkan pernyataan. Yuk, intip penuturannya di bawah ini!

Bak Merasa Seperti Pengecut

Halsey mengaku diam saja mengenai konflik Israel dan Palestina selama berminggu-minggu. Padahal, ia sangat vokal mendukung Palestina selama bertahun-tahun terakhir. Diakui olehnya, tindakannya itu seperti pengecut.

Akhir- akhir ini saya ditanya mengapa saya tidak berbicara mengenai konflik di Israel dan Palestina dalam jangka waktu yang lama. Terutama setelah saya sangat vokal mendukung rakyat Palestina beberapa tahun terakhir. Beberapa orang berpendapat bahwa itu adalah tindakan pengecut. Dan sejujurnya, memang demikian,” ungkap Halsey melalui Instagram Storynya, dikutip IntipSeleb pada Rabu, 15 November 2023.

Sebagai seorang aktivis, Halsey paham betul bagaimana bagaimana suaranya berpengaruh besar. Apalagi, Halsey sempat mengalami kekerasan dan ancaman yang membuatnya mengambil keputusan untuk melindungi keluarganya.

“Selama tur terakhirku, aku mengalami sejumlah peristiwa kekerasan dan ancaman yang mengakibatkan rumahku ditepuk beberapa kali dan memerlukan kehadiran penembak jitu di langit selama sebagian besar pertunjukanku di musim panas itu. Setelah kejadian itu, saya mengambil keputusan secara sadar untuk melindungi keluarga saya dari orang- orang yang berencana melakukan kekerasan terhadap saya karena perbedaan pendapat,” tandasnya.

Tegaskan Dukungan untuk Palestina

Instagram/iamhalsey
Foto : Instagram/iamhalsey

Kini, Halsey memutuskan untuk menyuarakan dukungannya bagi keluarga dan korban pertikaian ini. Benci diam saja terhadap konflik, Halsey menegaskan kembali pendiriannya untuk membela Palestina. Ia mengaku juga sudah memberikan donasi dan bantuan untuk Palestina. Karena pada hakikatnya, Halsey membela kebebasan dan hak untuk hidup dengan aman.

“Saya tidak punya pernyataan atau alasan berarti yang dapat membenarkan keheningan saya selama berminggu- minggu kali ini. Dan saya sangat membenci budaya yang mengabaikan tanggung jawab untuk menyelamatkan muka di depan penonton yang menuntut komentar. Jadi saya datang ke sini untuk menyatakan apa yang terjadi, mengakui penyesalan saya, dan menegaskan kembali pendirian saya mengenai pembebasan rakyat Palestina,” ucap Halsey.

“Saya memberikan serangkaian sumbangan yang cukup besar kepada organisasi bantuan dan dukungan. Politik saya tidak rumit dan tidak berubah. Saya mengutuk setiap badan kekuasaan terorganisir yang melakukan tindakan kekerasan terhadap warga sipil yang tidak bersalah. Maraknya Antisemitisme dan Islamofobia tidak dapat disangkal. Saya menentang ujaran kebencian dalam segala bentuk. Saya membela kebebasan dan hak untuk hidup dengan aman,” tegas Halsey atas dukungannya kepada Palestina.

Topik Terkait