img_title
Foto : Pinterest


Sumber foto: cheatsheet

Sebelum dirilis, film Enola Holmes ternyata sudah mendapatkan kritik. Kritik itu disampaikan oleh ahli waris Sir Arthur Conan Doyle, penulis novel Sherlock Holmes. Ahli waris Sir Arthur Conan Doyle mengajukan gugatan terhadap Netflix atas film tersebut, mengklaim itu melanggar hak cipta dengan menggambarkan Sherlock Holmes memiliki banyak emosi dan melanggar hak cipta.

Pasalnya, Enola Holmes didasarkan pada serangkaian novel oleh Nancy Springer. Mereka menampilkan banyak elemen dari cerita Sherlock Holmes milik Doyle dan sebagian besar elemen ini tidak dilindungi oleh hak cipta.

Untuk soal emosi, ahli waris Sir Arthur Conan Doyle menyatakan jika Holmes terkenal sebagai penyendiri dan tidak emosional. Sehingga, perubahan karakter Sherlock Holmes di film Enola Holmes menjadi perbincangan.

Dapat Respons Positif


Sumber foto: consequenceofsound

Terlepas dari tuduhan melanggar hak cipta, film Enola Holmes mendapatkan respons yang cenderung positif. Misalnya Rotten Tomatoes mematok rating 7,2 dari 10 poin.

Topik Terkait