img_title
Foto : Instagram/@prattprattpratt

IntipSeleb Gaya HidupChris Pratt merupakan seorang aktor ternama yang mungkin sudah tidak asing lagi bagi para penikmat film. Dirinya sering kali membintangi film-film Hollywood ternama yang perannya pun cukup penting. Sempat bermain di film Avengers, Chris Pratt juga dipercaya mengambil peran utama dalam Jurassic World.

Tak hanya kemampuan aktingnya saja yang telah diakui publik, namun intonasi suara yang dimilikinya pun memiliki kesan tersendiri. Maka tak heran jika dirinya kemudian mengambil kesempatan mengisi suara dalam animasi besutan Pixar bertema keluarga yakni Onward.

Sebelum sukses sebagai aktor dunia seperti sekarang, banyak hal yang dilalui oleh Chris Pratt. Bahkan kabar banyak yang menyebut bahwa ia sempat homeless alias tak memiliki tempat tinggal. Seperti apa profil dari Chris Pratt? Simak rangkumannya berikut ini.

Profil Chris Pratt

Instagram/@prattprattpratt
Foto : Instagram/@prattprattpratt

Lahir di Virginia, Minnesota, Amerika Serikat pada 21 Juni 1979, Chris Pratt lahir dengan nama lengkap Christopher Michael Pratt. Orang tuanya adalah Kathleen Louise dan Daniel Clifton Pratt. Namun, Chris kecil harus kehilangan sang ayah di lantaran sang ayah mengidap penyakit multiple sclerosis yang dimana penyakit ini menyerang sel saraf otak pada tahun 2014.

Setelah itu Chris pindah ke Lake Stevens, Washington saat usianya menginjak 7 tahun. Meskipun anak bungsu, Chris Pratt bukanlah sosok yang manja. Dirinya jago beladiri sejak duduk di bangku SMA. Di sisi lain, Chris kemudian lulus dari Lake Stevens High School pada 1997. Chris pernah kuliah di Community College, namun kemudian keluar saat masih semester awal dan bekerja sebagai salesman.

Agama yang dianut oleh Chris Pratt kabarnya adalah Kristen. Untuk kariernya sendiri, pria yang memiliki hobi memancing ini sudah mulai menjajaki dunia entertainment sejak tahun 2000.

Profil singkat Chris Pratt

Nama: Christopher Michael Pratt
Nama panggung: Chris Pratt
Tempat, tanggal lahir: Virginia, Minnesota, Amerika Serikat, 21 Juni 1979
Agama: Kristen
Pendidikan: Lake Stevens High School (1997)
Profesi: Aktor
Orang tua: Kathleen Louise dan Daniel Clifton Pratt

Perjalanan karier Chris Pratt

Instagram/@prattprattpratt
Foto : Instagram/@prattprattpratt

Untuk menjadi seorang aktor, Chris pernah melakoni berbagai pekerjaan untuk menyambung hidupnya. Setelah keluar dari kuliah dan bekerja jadi salesman, Chris masih harus mencari tambahan pemasukan keuangannya dengan menjadi penari striptis.

Kondisi perekonomiannya saat itu tak terlalu bagus. Bahkan banyak kabar yang menyebut bahwa kala itu dirinya homeless alias tak memiliki tempat tinggal. Karena tak memiliki tempat tinggal, Chris yang kala itu berada di Maui, Hawaii terpaksa tidur di mobil van tenda yang ada di dekat pantai.

Namun nasibnya perlahan berubah saat ia bekerja di Bubba Gumps Restaurant di Hawaii. Dilansir dari uzone, disanalah Chris bertemu dengan aktris sekaligus sutradara Rae Dawn Chong yang kemudian membuat dirinya terjun ke dunia akting.

Di situlah kesempatan untuk hidup yang lebih baik muncul. Chris Pratt mendapat kesempatan untuk ikut casting dan mengambil peran dalam film pendek bergenre horor yakni ‘Cursed Part 3’ di tahun 2000. Tak disangka, ia pun berhasil mendapatkan peran itu kemudian syuting di Los Angeles dan melangsungkan debutnya sebagai aktor.

Semenjak itu, Chris Pratt mulai banyak membintangi judul cara televisi maupun film. Serial TV pertamanya adalah ‘Everywood’ di tahun 2000 yang dimana ia menjadi peran utamanya. Bahkan kemampuan beraktingnya itu membuatnya masuk dalam nominasi kategori Choice TV Sidekick di Teen Choice Award.

Chris Pratt kemudian banyak membintangi film, salah satunya ‘Guardian of Galaxy’ di tahun 2014. Semenjak saat itu, namanya pun kian melejit, mahkan dirinya juga ikut membintagi ‘Avengers: Infinity War’.

Belum lagi, perannya di film Jurassic World di tahun 2015 semakin membuat dirinya menjadi bintang top di Amerika Serikat. Di tahun yang sama, Chris Pratt juga menutup tahun dengan membuat namanya berada di deretan 100 orang yang paling berpengaruh di dunia versi majalah Time.

Kisah asmara

Instagram/@prattprattpratt
Foto : Instagram/@prattprattpratt

Untuk kisah asmara, ada beberapa wanita yang hadir di hidup Chris Pratt. Di tahun 2007 saat syuting Take Me Home Tonight, Pratt bertemu dengan Anna Faris. Keduanya jatuh cinta hingga kemudian memutuskan untuk bertunangan di tahun 2008.

Hanya berselang setahun, keduanya lantas melangsungkan pernikahan di Bali, Indonesia pada tanggal 9 Juli 2009. Setelah itu, mereka menetap di Hollywood Hills, Los Angeles dan dikaruniai seorang putra bernama Jack di tahun 2012.

Namun sayang, bahtera rumah tangga Chris dan Anna tak berjalan dengan mulus hingga di tahun 2017, keduanya memutuskan untuk menjalani hidup masing-masing. Berselang setahun, tampaknya Chris Pratt mulai move on.

Ia kedapatan menjalin hubungan dengan Katherine Scwarzenegger di Juni tahun 2018. Hanya berselang beberapa bulan saja, di awal tahun 2019, Chris melamar Katherine. Hubungan mereka kemudian berlanjut hingga di bulan Juni 2019, keduanya melangsungkan pernikahan di Montecito, California. Pernikahan mereka kemudian dihadiri oleh seorang putri cantik, yakni Lyla Maria di tahun 2020.

Film-film Chris Pratt

Instagram/@prattprattpratt
Foto : Instagram/@prattprattpratt

Sejauh ini sudah banyak sekali film yang dibintangi oleh Chris Pratt. Berikut ini adalah deretan film yang pernah dimainkan olehnya.

1. Cursed Part 3 (2000)
2. The Extreme Team sebagai Keenan (2003)
3. Strangers with Candy sebagai Brason (2005)
4. Walk the Talk sebagai Cam (2007)
5. Wieners sebagai Bobby (2008)
6. Wanted Barry (2008)
7. Bride Wars sebagai Fletcher Flemson (2009)
8. Deep in the Valley sebagai Lester Watts (2009)
9. Jennifer's Body sebagai Roman Duda (2009)
10. Film pendek The Multi-Hyphenate sebagai Chris (2009)

11. Take Me Home Tonight sebagai Kyle Masterson (2011)
12. Moneyball sebagai Scott Hatteberg (2011)
13. What's Your Number? Disgusting sebagai Donald (2011)
14. 10 Years sebagai Cully (2011)
15. The Five-Year Engagement sebagai Alex Eilhauer (2012)
16. Zero Dark Thirty sebagai Justin (2012)
17. Movie 43 sebagai Doug (2013)
18. Film pendek Mr. Payback sebagai Darren (2013)
19. Delivery Man sebagai Brett (2013)
20. Her sebagai Paul (2013)

21. The Lego Movie mengisi suara Emmet Brickowski (2014)
22. Guardians of the Galaxy sebagai Peter Quill / Star-Lord (2014)
23. Jurassic World sebagai Owen Grady (2015)
24. Jem and the Holograms (2015)
25. The Magnificent Seven sebagai Joshua Faraday (2016)
26. Passengers sebagai Jim Preston (2016)
27. Guardians of the Galaxy Vol. 2 sebagai Peter Quill / Star-Lord (2017)
28. Avengers: Infinity War sebagai Peter Quill / Star-Lord (2018)
29. Jurassic World: Fallen Kingdom sebagai Owen Grady (2018)
30. Film pendek Emmet's Holiday Party sebagai pengisi suara Emmet Brickowski (2018)

31. The Lego Movie 2: The Second Part sebagai pengisi suara Emmet Brickowski / Rex Dangervest (2019)
32. The Kid sebagai Grant Cutler (2019)
33. Avengers: Endgame sebagai Peter Quill / Star-Lord (2019)
34. Onward Barley sebagai pengisi suara Lightfoot (2020)
35. The Tomorrow War sebagai Dan Forester sekaligus menjadi eksekutif producer (2021)
36. Jurassic World: Dominion dagger sebagai Owen Grady (2022)
37. Thor: Love and Thunder dagger sebagai Peter Quill / Star-Lord (2022)
38. Untitled Mario film sebagai pengisi suara Mario (2022)

Demikian adalah sederet informasi mengenai profil Chris Pratt, mulai dari perjalanan karier hingga kisah asmaranya. Akhir kata semoga artikel timeless ini dapat bermanfaat bagi anda. (bbi)

Topik Terkait