img_title
Foto : YouTube/nex carlos

Untuk ke Igak Bakar Pak Sarwon ada 3 jalur yang tersedia. Salah satu YouTuber pun mencoba untuk mencicipi makanan tersebut. Ia memilih jalur di Jalan Setiabudi Bandung. Masuk ke gang sempit yang memiliki jalan cukup curam dan menelusuri pinggiran kali.

Setelah menelusuri jalan tersebut, tempat makan tersebut pun sampai. Iga Bakar Pak Sarwon ini memang tak memiliki tempat yang luas dan jarang terjamah banyak orang, meski begitu sate Sapi dan sate Kambing serta Tongsengnya memiliki rasa yang pol dan enak.

“Gue heran dagingnya empuk banget, kayaknya dia milih bagian daging, dan gue kaget ini dua-duanya gak bau amis, sama sekali, mantep gila, gila ini rasanya, gak ada obat,” ucap Nex Carlos, dikutip dari YouTubenya.

Jadwal Buka

YouTube/nex carlos
Foto : YouTube/nex carlos

Iga Bakar Pak Sarwon memiliki beberapa menu yakni Sate Kambing, Sate Sapi, Tongseng, Gulai, dan Soto. Semua jenis Sate seharga Rp30.000. Gulai dan Tongseng seharga Rp20.000.

Tempat ini buka setiap Selasa-Minggu pukul 16.00 WIB sampai pukul 23.00 WIB. Sedangkan di Senin, tempat makan ini tutup.

Topik Terkait