img_title
Foto : Pinterest

IntipSeleb Gaya Hidup – Perayaan Imlek 2023 sebentar lagi akan berlangsung. Sejak kini warga Indonesia banyak yang menyerbu pusat perbelanjaan untuk membeli berbagai keperluan Imlek.

Menjelang Tahun Baru China, pusat perbelanjaan sudah mulai menjajakan berbagai pernak-pernik Imlek. Akan lebih banyak berbelanja kategori non makanan dan minuman dan pada saat Imlek ataupun setelahnya masyarakat akan lebih banyak berbelanja kategori makanan dan minuman serta hiburan.

Kini, menjelang perayaan Tahun Baru China itu sudah banyak pernak-pernik Imlek terlihat di sudut kota. Lantas, di manakah tempat pusat belanja yang cocok untuk memberi semua keperluan Imlek tersebut? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!

1. Pasar Asemka

Pinterest
Foto : Pinterest

Salah satu tempat belanja untuk keperluan Imlek adalah salah pasar Asemka. Kini, menjelang Tahun Baru China akan banyak pedagang musiman yang menjual pernak-pernik Imlek seperti gantungan kunci, lampion, aksesoris dan lainnya yang berwarna merah.

Tempat ini juga menjadi salah satu pusat perbelanjaan yang murah meriah dan lengkap. Untuk lokasinya berada di Jalan Asemka, Jakarta Barat.

2. Pasar Baru

Pinterest
Foto : Pinterest

Tempat belanja untuk pernak-pernik Imlek ada Pasar Baru. Pasar ini berada di i Kelurahan Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta.

Tempat ini ini terkenal sebagai tempat yang menjual sepatu dan pakaian. Namun, ketika menjelang Tahun Baru China, maka akan banyak pedagang yang menjual berbagai dekorasi dan keperluan.

3. Pasar Mangga Dua

Pinterest
Foto : Pinterest

Pasar ini juga menjadi salah satu pusat perbelanjaan yang menjual barang-barang kebutuhan Imlek. Pasar Mangga Dua memang selalu ramai pengunjung.

Namun, karena ramai pengunjung, pasar ini menjual barang-barang Imlek lengkap dan tentunya murah meriah. Lokasi pasar ini berada di Jl. Mangga Dua Raya, Kota Tua, Ancol, Pademangan, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

4. Pasar Glodok

Pinterest
Foto : Pinterest

Pasar Glodok adalah tempat perbelanjaan yang rekomendasi untuk kamu kunjungi. Bila kamu ingin membeli keperluan pernah-pernik Imlek, maka Pasar Glodok adalah tempatnya.

Berbagai jenis barang bernuansa merah atau identik dengan Imlek akan banyak kamu temui di pasar ini dengan harga yang murah dan terjangkau. Untuk lokasinya berada di Glodok, Tamansari, Jakarta Barat.

5. Kampung China Cibubur

Indonesia travel
Foto : Indonesia travel

Kemudian, tempat belanja untuk pernak-pernik Imlek lainnya ada di Kota Wisata Cibubur. Tempat ini sudah dikenal sebagai lokasi yang kental dengan budaya China dan menjual beragam jenis yang identik dengan khas Imlek.

Untuk barang-barang yang di jual di tempat ini juga cukup bervariasi dan masih terjangkau. Selain banyak yang menjajakan barang-barang Imlek, tempat ini juga menjadi salah satu wisata yang ramai dikunjungi warga. (bbi)

Topik Terkait