img_title
Foto : SCMP

IntipSeleb Gaya HidupBLACKPINK merupakan grup musik wanita asal Korea Selatan yang menjadi salah satu paling berpengaruh dalam industri musik.

Selain memiliki basis penggemar yang besar secara global, ternyata BLACKPINK menjadi grup Kpop yang tak hanya sukses di bidang musik, tapi juga populer sebagai model, brand ambassador merek mewah hingga menjadi aktris Korea hingga global.

Pada akhir tahun 2022, South China Morning Post (SCMP) dan Music Times mengungkapkan bahwa grup Kpop ini telah berhasil mengumpulkan keuntungan berkat bayaran endorsement di Instagram dan YouTube dan lainnya hingga 62 juta USD atau Rp937 miliar.

Sehingga tak heran, jika BLACKPINK memang sangat populer sejak mulai debutnya pada tahun 2016 di bawah YG Entertainment. Bahkan setiap kali mereka mengeluarkan single baru, maka BLACKPINK selalu memecahkan rekor streaming.

Tak hanya itu, dalam Koreaboo mengungkapkan bahwa grup musik itu ternyata tinggal di Apartemen Han River Bamseom. Diketahui, apartemen itu merupakan salah satu kompleks apartemen paling bergengsi di seluruh Seoul.

Lantas, siapakah yang paling kaya diantara para member BLACKPINK itu? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!

1. Jisoo (Rp307,22 miliar)

Instagram/@sooyaaa__
Foto : Instagram/@sooyaaa__

Member BLACKPINK pertama yang mempunyai kekayaan tertinggi adalah Jisoo. Ia merupakan anggota BLACKPINK yang terakhir membuat debut solo.

Namun, walaupun menjadi anggota terakhir yang debut solo, Jisoo sudah sibuk berakting dalam drama hingga film. Salah satu drama atau film yang diperankannya adalah Snowdrop (2021-2022) dan The Producers (2015).

"Akting tampaknya menguntungkan, menjadikannya anggota Blackpink terkaya," ungkap SCMP dalam scmp.com, pada Rabu 18 Januari 2023.

Estimasi kekayaan Jisoo mencapai US$20 juta atau setara Rp307,22 miliar. Tak hanya aktif di bidang musik, Jisoo juga bergabung dalam iklan ternama dunia. Bahkan ia muncul dalam iklan seperti LG, Nikon, dan Samsonite serta menjadi ambassador Dior Beauty dan Cartier.

2. Rose (Rp276 miliar)

roses_are_rosie/instagram
Foto : roses_are_rosie/instagram

Rose menjadi salah satu member terkaya kedua karena aktif dalam beberapa iklan hingga ambasador ternama. Pada tahun 2021 ROse dipilih sebagai ambassador Tiffany & Co dan merilis karier solonya melalui album “R”.

Diketahui, lagunya yang berjudul On the Ground menjadi video yang paling banyak ditonton di Korea Selatan pada 24 jam pertama di YouTube. Tak hanya itu, Rose juga menjadi brand ambassador Yves Saint Laurent dan brand ternama lainnya.

Sehingga Rose tercatat memiliki kekayaan senilai US$18 juta atau setara Rp276,49 miliar yang menjadikannya sebagai anggota BLACKPINK terkaya kedua.

3. Lisa (Rp215 miliar)

lalalalisa_m/instagram
Foto : lalalalisa_m/instagram

Selain aktif dalam grup, Lisa juga merilis debut solonya melalui album yang bertajuk “Lalisa”. Ia juga berhasil memperoleh penghargaan dari Guiness World Record dan dinobatkan sebagai musik video paling banyak ditonton di YouTube selama 24 jam dirilis di YouTube dengan total penonton mencapai 74 juta tontonan.

Selain sukses dalam musik, ia juga muncul dalam jumlah acara televisi seperti Real Man 300 dan Youth With You. Tak hanya itu ia juga didapuk dengan sejumlah brand ternama global seperti Celine, Prada, Bulgari, dan MAC.

Kini, Lisa menjadi member terkaya ketiga dengan nilai kekayaan sebesar US$14 juta atau setara Rp215,05 miliar.

4. Jennie (Rp153 miliar)

Dispatch
Foto : Dispatch

Jennie menjadi anggota pertama yang memiliki segundang iklan dan didapuk menjadi brand ambassador ternama dunia. Tak hanya itu, Jennie juga memulai kariernya sejak usai 14 tahun.

Setelah sukses debut solo, Jennie juga kerap dijuluki sebagai ‘manusia Channel’ dan menjadi bintang iklan Calvin Klein, Hera, hingga Samsung Galaxy. Kini, tercatat kekayaan Jennie mencapai US$10 juta atau sekitar Rp153,61 miliar. (bbi)

Topik Terkait