img_title
Foto : Instagram/@vidialdiano

IntipSeleb – Hai para pecinta budaya pop Jepang atau yang kerap disapa sebagai Wibu! Pernah nggak sih ngerasa pengen terus tampil stylish dengan tren-tren dari anime, manga, atau budaya Jepang lainnya tapi takut dijuluki 'bau bawang' Eits, jangan khawatir!

IntipSeleb punya beberapa trik simpel nih buat upgrade gaya wibu kamu supaya gak dijuluki 'bau bawang'. Yuk, intip tipsnya di bawah ini.

1. Mix and Match

Instagram/ @kizaruworld
Foto : Instagram/ @kizaruworld

Saatnya kreasikan busana-busana favoritmu dengan gaya yang lebih universal. Misalnya, padukan kaos anime favorit dengan celana jeans atau rok yang simpel. Ini bisa mengurangi kesan kelewat norak atau berlebihan. Buang jauh-jauh deh pikiran paduin kaos anime dengan celana bahan.

2. Pilih Aksen yang Tepat

Instagram/ @kremlinclothing
Foto : Instagram/ @kremlinclothing

Detail-detail kecil bisa banget bikin perbedaan! Cobain tambahkan aksen dari anime atau manga lewat aksesoris, seperti gelang, kalung, atau pin. Tapi, ingat ya, jangan sampai berlebihan. Pilih satu atau dua aksesori yang cukup mencuri perhatian.

3. Kenali Tren Terkini

Instagram/ @kremlinclothing
Foto : Instagram/ @kremlinclothing

Bukan berarti kamu harus mengabaikan tren terkini. Coba deh mix elemen-elemen dari tren saat ini dengan gaya wibu-mu. Mungkin memadukan item-item terbaru dengan motif atau warna yang terinspirasi dari karakter favoritmu.

4. Wajib Wangi dan Stylish

Instagram/ @kremlinclothing
Foto : Instagram/ @kremlinclothing

Agar tak terjebak dalam julukan 'bau bawang', pastikan untuk selalu menjaga kebersihan pakaian dan aksesorismu. Rutin mencuci, menjaga kebersihan diri, dan memperhatikan tata rias dapat membuat penampilanmu tetap segar dan stylish. Jangan lupa pakai parfum!

5. Percaya Diri

Instagram/ @kremlinclothing
Foto : Instagram/ @kremlinclothing

Yang paling penting dari semua tips ini adalah percaya diri! Ketika kamu yakin dengan gaya yang kamu kenakan, orang lain pun akan melihatnya sebagai ekspresi diri yang unik dan menarik.

Jadi, buat para wibu yang ingin terus tampil trendy tak ada yang perlu dikhawatirkan! Tetaplah eksplorasi, berkreasi, dan tunjukkan siapa dirimu!

Topik Terkait