img_title
Foto : Freepik/brgfx

IntipSeleb – Hey, Gen Z! Pasti nggak asing sama istilah mager alias malas gerak. Eits, hati-hati lho. Malas gerak bisa menyebabkan penyanyit di usus besar.

Bahkan, gaya hidup yang malas minum air putih karena keseringan ngopi, juga membahayakan tubuh lho. Yuk, intip penuturan Kata Dokter!

Kebiasaan Peningkat Risiko Penyakit Usus Besar

Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, FINASIM. menjelaskan beberapa gaya hidup yang bisa meningkatkan risiko terkena penyakit usus besar. Rata-rata nih, gaya hidup anak gen Z zaman sekarang.

Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, FINASIM. menyatakan, malas bergerak, minum air putih yang kurang, serta tidak makan sayur dan buah-buahan merupakan faktor yang meningkatkan risiko terkena penyakit usus besar.

“Ada tiga faktor yakni malas bergerak, minumnya kurang, dan kurang mengonsumsi sayu-sayuran dan buah-buahan. Ini akan menyebabkan usus besar tidak berfungsi secara optimal,” jelas Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, FINASIM kepada YouTube Kata Dokter.

Topik Terkait