img_title
Foto : Alodokter

IntipSelebPuasa adalah salah satu praktik spiritual yang penting bagi umat Muslim di seluruh dunia. Namun, bagi penderita GERD atau asam lambung, menjalankan puasa terutama di bulan Ramadan ini dapat menimbulkan beberapa tantangan kesehatan.

Kali ini, bersama dr. Gammarida Magfirah, Intip Seleb akan menjelajahi tips, saran, dan panduan penting bagi kamu yang ingin menjalani puasa dengan GERD atau kondisi asam lambung lainnya. Jangan lupa di-scroll ya!

Manfaat Puasa Bagi Lambung

Freepik/freepik
Foto : Freepik/freepik

dr. Gamma menyampaikan bagaimana puasa sangat bermanfaat baik bagi lambung. Ini karena puasa dapat mengistirahatkan sementara atau menurunkan proses dari pencernaan itu sendiri.

Pada saat berpuasa, asam lambung produksinya menjadi menurun. Kemudian, pergerakan lambung untuk mengolah makanan juga istirahat untuk sementara waktu,” ungkap dr. Gamma, dikutip dari YouTube Kata Dokter pada Kamis, 28 Maret 2024.

Pada lambung yang sphincter-nya sensitif, sehingga sering kali menyebabkan GERD atau reflux dari makanan, pada saat istirahat atau pada saat berpuasa juga bisa kembali menguatkan dari fungsi sphincter atau katup dari lambung itu sendiri,” ia melanjutkan.

Topik Terkait