img_title
Foto : Pinterest

IntipSelebPuasa di Bulan Suci Ramadan tidak hanya mempengaruhi spiritual seseorang dan kesehatan fisik saja, namun juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan mental.

Saat menjalani puasa, ada ketenangan pikiran yang secara tidak langsung tersalurkan. Ternyata, hal ini timbul karena ada pengaruhnya dengan tindakan otak.

Simak yuk rangkuman IntipSeleb tentang segudang manfaat puasa untuk kesehatan mental lewat ulasan di bawah ini, scroll yuk!

Manfaat Puasa Untuk Kesehatan Mental

freepik.com
Foto : freepik.com

Menjalani puasa saat Bulan Suci Ramadan memiliki tingkat ketenangan tersendiri untuk beberapa kelompok orang. Hal tersebut merupakan ibadah spiritual yang mempengaruhi sugesti.

Lalu pikiran tersebut, keluar hormon-hormon baik sehingga menyalurkan ketenangan pikiran. Ternyata, hal itu juga berpengaruh pada kondisi tubuh.

"Kardiovaskular juga bisa terpengaruh karena regulasi pompa jantung menjadi lebih stabil, tekanan darah menjadi lebih stabil, sehingga akan mengurangi tingkat kecemasan di dalam tubuh," ungkap dr. Gammarida Magfirah, melansir dari YouTube Kata Dokter, 3 April 2024.

Ketika puasa, manusia juga dilatih untuk menahan diri yang berpengaruh pada kontrol emosi sehingga menjaga kestabilan darah.

Kondisi Kesehatan Mental yang Berpengaruh Saat Puasa

freepik
Foto : freepik

Kondisi mental yang mana penderitanya memiliki rasa cemas berlebih bisa membaik dengan berpuasa.

"Rasa cemas berlebih ini juga bisa ditangani dengn berpuasa namun juga bisa terinisiasi dengan berpuasa apabila puasanya tidak baik," kata Dokter Gamma.

Jika seseorang tersebut bisa puasa dengan baik lalu dibarengi konsumsi makanan sehat, akan mempengaruhi resiko cemas. Namun bisa juga terjadi sebaliknya.

"Tapi sebaliknya puasa tersebut bisa buat seseorang jadi cemas karena enggak tidur dengan baik, makan enggak dijaga, kecemasan tersebur bisa muncul dan menjadi takut akan kesehatan apabila puasa," lanjut Dokter Gamma.

Dokter Gamma juga menjelaskan bahwa penderita depresi dan bipolar yang sedang pengalami serangan mood tidak menentu tidak disarankan untuk puasa karena akan memperberat klinis dari mental tersebut.

Topik Terkait