img_title
Foto : SMTOWN

IntipSeleb – Penantian fans selama kurang lebih dua tahun akhirnya berakhir karena Xiumin EXO akan dibebastugaskan dari wajib militer (wamil) lebih cepat 12 hari karena peraturan terbaru dari kemiliteran Korea berdasarkan protokol kesehatan pandemi virus corona (COVID-19). Dengan ini, pemilik nama Kim Min Seok berhasil menyelesaikan tugas pengabdian negaranya tersebut.

Pada Senin, 23 November 2020, berbagai outlet media lokal melaporkan bahwa Xiumin EXO tengah mengambil jatah cuti terakhirnya dan tidak akan kembali ke markas militer lagi. Kini, EXO-L, sebutan nama fandom untuk EXO-L, dibuat histeris dengan kembalinya sang idola. Seperti apa detailnya? Yuk baca artikel di bawah ini!

Baca Juga: 9 Selebriti Korea Punya Gelar Master hingga Doktor, Gak Nyangka!

Xiumin EXO Keluar Wamil Tanggal 6 Desember 2020

SMTOWN
Foto : SMTOWN

Menyusul para selebriti Korea lainnya yang dinyatakan bebas wamil lebih awal karena peraturan terbaru di kemiliteran, Xiumin EXO juga melalui hal yang sama. Idola kelahiran 1990 ini akan menyelesaikan tugas pengabdian negara pada 6 Desember 2020 mendatang. Kini, dia sedang menghabiskan jatah libur terakhirnya. 

Sesuai dengan peraturan terbaru, para tentara yang mengambil jatah cuti terakhirnya diperbolehkan untuk tidak kembali ke markas militer. Dan nantinya, mereka secara resmi dinyatakan bebas dari wajib militer.

“Xiumin saat ini sedang dalam cuti terakhir dan akan dibebastugaskan pada 6 Desember tanpa kembali ke pangkalan militer. Hal tersebut sesuai dengan instruksi yang ditujukan untuk mencegah penyebaran COVID-19. Tidak akan ada acara pelepasan terpisah,” begitu pernyataan singkat dari SM Entertainment selaku agensi yang menaungi Xiumin EXO, dikutip dari Soompi pada Senin, 23 November 2020.

Xiumin Jadi Member EXO Pertama yang Selesai Wamil

Naver
Foto : Naver

Dengan demikian, Xiumin siap kembali ke industri hiburan terhitung dari 6 Desember 2020 mendatang. Ia pun menjadi member EXO pertama yang menyelesaikan wajib militer. Selama bertugas sebagai tentara sang idola terbilang cukup aktif menjalani berbagai kegiatan. Xiumin diketahui masuk wajib militer sebagai tentara aktif pada 7 Mei 2019. Ia pernah berpartisipasi dalam drama musikal Return: The Promise of the Day, yang diputar di kemiliteran.

EXO-L Bersuka Cita

SBS FUNE
Foto : SBS FUNE

Mendengar kabar bahwa Xiumin EXO dibebastugaskan dari wamil lebih cepat dari jadwal yang ada, disambut suka cita oleh EXO-L. Sontak tagar Xiumin dan EXO-L mulai memuncaki daftar trending topic di media sosial Twitter. Sebagian besar fans menunjukkan ketidaksabaran mereka untuk melihat sang idola kembali tampil di layar kaca.

Walaupun belum resmi keluar, tapi SELAMAT DATANG KEMBALI. Minseok ah, Kami menunggu aktivitasmu selanjutnya. Aku mencintaimu,” tulis seorang penggemar di Twitter, dikutip oleh IntipSeleb.
EXO-L, inilah pria militer pertama kita yang akan kembali. Aku sangat bangga padamu Baozi (julukan untuk Xiumin dari fans). Aku tidak sabar untuk melihatmu lagi dan mendengar suara indahmu,” ungkap seorang penggemar. 
EXO-L di sini sangat senang karena kau telah bekerja keras di militer dan berhasil menyelesaikannya sekarang. Selamat atas kerja kerasmu. Selamat datang kembali, Xiumin,” timpal EXO-L lain. 
Aku bangga sebagai seorang EXO-L. Kami telah mengalami banyak hal bersama sejauh ini. Kegembiraan, kesedihan, dan bahkan cobaan yang datang tidak dapat membuatku meninggalkan mereka. Karena untuk tinggal adalah pilihan. Mari selalu beri mereka dukungan. EXO Saranghaja!,” sahut penggemar lain. 

Sementara itu, Xiumin menjadi member pertama EXO yang menyelesaikan wamil. Nantinya akan disusul oleh D.O yang dijadwalkan keluar markas militer pada Januari 2021 mendatang. Sedangkan, Suho dan Chen baru melaksanakan tugas pengabdian negara terhitung dari bulan Mei dan Oktober 2020 lalu.

Baca Juga: Lagu Mmmh Debut Kai Solo EXO Mirip sama TREASURE, Fans Berterima Kasih

Topik Terkait