IntipSeleb – BTS kembali menorehkan sejarah. Boyband beranggotakan RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook berhasil masuk dalam nominasi penghargaan musik paling bergengsi di dunia, Grammy Awards 2021 kategori Best Pop Duo/Group Performance untuk lagu Dynamite.
Pada Rabu, 25 November 2020, Recording Academy mengumumkan nominasi penghargaan untuk Grammy 2021 melalui sebuah siaran langsung. Dan seperti spekulasi publik, nama BTS muncul dalam salah satu kategori. Lantas bagaimana reaksi dari para member grup asuhan Bighit Entertainment tersebut usai mengetahui kabar ini? Simak artikel di bawah ini.
Baca Juga: Fakta di Balik Penampilan Spektakuler BTS di AMAs 2020, ARMY Kecewa
BTS Masuk Nominasi Grammy 2021 Kategori Best Pop Duo/Group Performance
Foto : Recording Academy