img_title
Foto : TvN

It's Okay to Not be Okay menceritakan tentang Moon Kang Tae (Kim Soo Hyun), yang bekerja di bangsal psikiatri. Dia memiliki kakak laki-laki bernama Moon Sang Tae (Oh Jung Se) yang memiliki kebutuhan khusus. Di lain sisi, ada sosok Go Moon Young (Seo Ye Ji), seorang penulis buku anak-anak populer yang sombong dan kasar. Namun setelah dipertemukan dengan Moon Kang Tae, dia menemukan obsesi romantis untuknya.

Ketiga karakter tersebut menderita luka berbeda yang pernah terjadi di masa lalu. Tetapi sejak hidup tiba-tiba saja saling berkaitan. Mereka mulai mengatasi ketakutan dan berusaha menyembuhkan luka emosional masing-masing dengan saling bantu sama lain. 

Kata The New York Times Tentang Drama tvN It’s Okay To Not Be Okay

Twitter
Foto : Twitter

Berkat popularitas, pengemasan drama, hingga alur cerita yang ditawarkan, membuat It's Okay to Not be Okay layak untuk masuk dalam daftar 10 Acara Internasional Terbaik versi The New York Times. Beberapa serial luar negeri yang juga masuk dalam daftar tersebut antara lain Kingdom, Belgravia, The Bureau, For Sama, Keep Your Hands Off Eizouken!, My Brilliant Friend, Patria, Mystery Road, dan Temple.

The New York Times menyatakan bahwa drama It's Okay to Not be Okay memiliki pesona tersendiri karena menyoroti gangguan kesehatan mental yang masih awam diangkat oleh serial-serial lainnya. Selain itu, pihaknya begitu terpukau dengan pendalaman karakter Go Moon Young yang diperankan oleh Seo Ye Ji. 

"Meskipun (drama) ini tentang psikologi, drama yang diproduksi Korea dibuat dengan luar biasa karena mereka menyediakan banyak variasi untuk genre komedi romantis. Humor dan jenaka. It's Okay to Not be Okay adalah drama yang menggabungkan humor dan genre gelap dari kepekaan dongeng. Aktris Seo Ye Ji, yang berperan sebagai penulis menunjukkan emosi yang luar biasa, memberikan persona yang kuat dalam drama,” kata The New York Times, dikutip oleh Intipseleb pada Jumat, 4 Desember 2020. 

Topik Terkait