img_title
Foto : Berbagai Sumber

Drama yang mendaulat Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji ini berulang kali terseret kontroversi terkait adegan-adegan yang mengarah ke seksual. Mulai dari adegan karakter Go Moon Young (Seo Ye Ji) menyentuh tubuh Moon Kang Tae (Kim Soo Hyun) tanpa izin, adegan telanjang karakter Kwon Ki Do (Kwak Dong Yeon), hingga Go Moon Young menawarkan diri untuk berhubungan seksual. Kala itu, drama It’s Okay To Not Be Okay menerima lebih dari 50 pengaduan hingga mendapat teguran dari Korea Communications Standards Commission (KCSC) atau Komisi Penyiaran Korea.

Drama tvN Mr. Queen

tvN
Foto : tvN

Baru menayangkan episode perdana pada 12 Desember 2020 lalu, drama Mr. Queen sudah terseret berbagai kontroversi karena dinilai menodai sejarah Korea. Cerita Mr. Queen diadaptasi dari web drama Tiongkok yang diangkat dari novel karya seorang penulis yang dianggap pernah menghina Korea. 

Kemudian, sempat ditampilkan potongan dialog yang dinilai merendahkan Catatan Sejarah Dinasti Joseon, yang mana masuk dalam daftar Memori Dunia UNESCO. Ada pula adegan lain yang memperlihatkan sebuah rumah pelacuran, dinilai secara satir menyinggung kontroversi Burning Sun. Pada akhirnya, tim produksi meminta maaf dan akan menghilangkan narasi yang dianggap menghina kebudayaan.

Drama tvN Crash Landing on You

tvN
Foto : tvN
Topik Terkait