img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – JTBC, selaku stasiun televisi yang memproduksi drama Snowdrop merilis pernyataan resmi terkait penolakan penayangan drama yang dibintangi oleh Jisoo Blackpink dan Jung Hae In sebagai pemeran utama tersebut.

Dilansir IntipSeleb dari Soompi, pada Jumat, 26 Maret 2021, JTBC memberi tanggapan untuk atas tuduhan publik kepada drama yang diketahui akan tayang di pertengahan 2021 tersebut. Simak artikel di bawah untuk informasi selanjutnya.

Tuduhan Publik Untuk Drama Snowdrop

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Publik Korea mengkritik drama Snowdrop yang dibintangi oleh Jisoo Blackpink dan Jung Hae in sebagai pemeran utama, setelah sinopsis drama tersebut beredar melalui online.

Drama Snowdrop bercerita tentang pemeran utama pria yang diduga sebagai mata-mata pada gerakan aktivis Korea Selatan di tahun 1987. Yang nantinya akan jatuh cinta kepada salah seorang mahasiswi Hosoo Women’s University. Ada pula karakter pria lainnya sebagai pemimpin tim di Badan Perencanaan Keamanan Nasional (Intelijen) yang digambarkan sebagai seseorang yang adil dan lugas.

Diketahui, pada tahun 1987 Korea Selatan mengalami banyak aksi protes dari mahasiswa untuk menuntut demokrasi. Kerjadian pada tahun tersebut adalah peristiwa sensitif dan kelam untuk masyarakat Korea Selatan.

Topik Terkait