img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Film berlatar belakang peperangan memang seru untuk ditonton dan bisa menjadi sarana edukasi bagi para penontonnya. Tidak selalu fiksi, ada beberapa film bertema perang asal Korea yang diangkat dari kisah nyata seperti Ayla The Daughter of War, serta The Battle of Jangsari.

Kisah yang dialami oleh seseorang di masa perang tersebut menarik untuk diceritakan karena mengandung pelajaran dan juga hikmah yang dapat dipetik. Lantas, apa saja film perang Korea yang diangkat dari kisah nyata? Intip yuk ulasan di bawah ini.

71: Into the Fire (2010)

Source: AsianWiki

Film ini diangkat dari kisah nyata tentang 71 siswa Korea Selatan yang bertarung melawan pasukan Korea Selatan di depan Sekolah Menengah Perempuan Pohang saat Perang Korea. 

Para tentara pelajar tersebut harus menjaga sekolah tersebut supaya tidak jatuh ke tangan musuh yakni Korea Utara. Sementara itu, Komandan Kang Suk Dae (Kim Seung Woo) meninggalkan benteng tersebut karena harus mendatangi benteng lainnya yang telah diserang pasukan Korea Utara. Dia menunjuk Oh Jung Bum (TOP BIGBANG) untuk menggantikannya sebagai peminpin benteng.

The Admiral: Roaring Currents (2014)

Topik Terkait