img_title
Foto : Netflixkr/instagram
netflixkr/instagram
Foto : netflixkr/instagram

Dilabeli 18+, drama Squid Game menceritakan tentang sekelompok orang yang bermain permainan anak-anak Korea Selatan untuk mendapatkan hadiah berupa uang senilai 45,6 miliar won atau sekitar Rp550 miliar.

Jika gagal, maka pemain harus siap untuk menerima akibatnnya. Oleh karena itu, drama Squid Game memperliatkan adegan-adegan berbahaya serta sukses memicu ketegangan saat penontonnya.

Pada babak akhir dari drama Squid Game, Cho Sang Woo (Park Hae Soo) bunuh diri di permainan terakhir, dan Seong Gi Hun (Lee Jung Jae) dibebaskan dari pulau serta menerima kartu emas yang berisikan hadiahnya.

Namun, Seong Gi Hun jadi memiliki trauma dan penasaran dengan dalang di balik permainan tersebut. Selang beberapa minggu, Seong Gi Hun kembali diundang ke pulau tersebut untuk kembali memainkan permainan bersama grandmaster Oh Il Nam (Oh Young Soo) yang merupakan rekan sesama pesertanya dengan nomor 001. Belakanga diketahui jika Squid Game adalah permainan yang didalangi oleh kaum kelas atas untuk hiburan mereka sendiri.

Di akhir cerita, Seong Gi Hun memberikan sebagian hadiahnya kepada ibu Cho Sang Woo. Saat dalam perjalanan ke bandara, dia melihat Detektif Jun Ho (Gong Yoo) yang tampaknya sedang merekrut peserta baru untuk Squid Game.

Setelah melihat itu, Seong Gi Hun berbalik meninggalkan pesawat dan bertekad untuk membongkar dalang di balik permainan Squid Game. Penonton menduga jika drama Squid Game akan merilis season 2 karena ending yang dinilai belum tuntas.

Topik Terkait