img_title
Foto : Dok. tvN Drama

IntipSeleb –  Untuk menampilkan konsep beragam dan unik, beberapa drama Korea mengusung konsep animasi 3D. Sejauh ini, ada empat drama Korea yang menggunakan animasi 3D selain Yumi's Cells. 

Mampu memanjakan mata, berikut empat drama Korea yang mengusung konsep animasi 3D. Pemeran dramanya, kece-kece semua lho. Yuk, dicek!

W (Two Worlds)

MBC
Foto : MBC

Drama W dibintangi oleh Lee Jong Suk dan Han Hyo Joo. Drama ini sudah ditayangkan sejak tahun 2016 dan saat itu, drama W berhasil meraih popularitas yang tinggi lho. 

Ceritanya, drama W ini menceritakan tentang seorang penulis webtoon yang secara khusus fokus kepada tema thriller kriminal. Suatu ketika, penulis webtoon tersebut menghilang dan ternyata ia berada di dunia cerita komik yang ia buat sendiri. 

Lee Jong Suk sebagai tokoh utama komik, akhirnya bertemu dengan Han Hyo Joo karena ia berhasil masuk ke dunia komik yang dibuat oleh ayahnya. 

It's Okay Not To Be Okay

Dok. tvN
Foto : Dok. tvN

Drama ini, dibintangi oleh Seo Yea Ji dan Kim Soo Hyun. Ditayangkan tahun 2020, drama ini juga berhasil membuat nama Seo Yea Ji dan Kim Soo Hyun semakin melejit. 

Drama ini, menampilkan cerita psikiatri dan seorang penulis sastra anak-anak. 

Di sela-sela cerita, drama It's Okay Not To Be Okay menampilkan animasi 3D dari cerita anak-anak yang ditulis oleh karakter Seo Yea Ji.

Extraordinary You

Netflix
Foto : Netflix

 Dipenuhi dengan cowok-cowok tampan, pada tahun 2019 drama Extraordinary You ini juga berhasil populer dan berhasil membuat nama seluruh pemeran melejit.

Drama ini diperankan oleh Kim Hye Yoon sebagao Eun Dan Oh dan Rowoon SF9 sebagai Haru. 

Animasi 3D ditampilkan, ketika Dan Oh bertemu dengan karakter extra dalam cerita komik misterius. Dan Oh memberi nama karakter extra itu dengan sebutan Haru.

The School Nurse Files

Netflix
Foto : Netflix

The School Nurse Files ini, satu-satunya drama Korea yang paling banyak menampilkan unsur animasi 3D. 
Kecenya, animasi itu mneampilkan berbagai monster-monster lucu yang beraneka ragam bentuk. 

Drama ini dibintangi oleh Nam Joo Hyuk dan Jung Yu Mi. 

Nah, itulah 4 drama Korea yang menampilkan unsur animasi 3D. Dari keempat drama di atas, yang mana nih paling kamu suka?

Topik Terkait