img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb Korea – Giselle aespa diklaim mendapat perlakuan kurang menyenangkan atau dianaktirikan ketika sesi foto bersama anggota aespa di sebuah acara.

Cuplikan video singkat tersebut viral dan ramai menjadi perbincangan di media sosial, termasuk reaksi Winter aespa yang menuai berbagai respons netizen. Seperti apa selengkapnya? Scroll yuk!

Foto Giselle aespa Diduga Akan diedit

aries.xs/tiktok
Foto : aries.xs/tiktok

Baru-baru ini cuplikan video Giselle aespa tengah heboh di media sosial. Dalam video tersebut, tampak keempat anggota aespa tengah menghadiri suatu ajang penghargaan dan melakukan sesi foto grup di red carpet.

Jika diperhatikan, tampak seorang staf wanita yang bertugas untuk mengarahkan posisi para anggota aespa di depan kamera. Ia juga meminta Giselle untuk berdiri di garis yang jaraknya cukup jauh dari tempat Winter, Karina, dan Ningning. 

Video yang diposting oleh akun TikTok @aries.xs tersebut bertuliskan keteragan, “Disini staff sengaja naruh gissele agar berjarak dengan member lainnya supaya bisa di cut pas foto.”

Reaksi Winter aespa Ramai Disorot

aries.xs/tiktok
Foto : aries.xs/tiktok

Tak sedikit netizen yang menuding jika staf tersebut dengan sengaja memberikan jarak foto yang cukup jauh antara Giselle dan anggota aespa lainnya agar foto gadis asal Jepang tersebut mudah diedit atau dipotong.

Netizen juga ramai meyoroti reaksi dari para anggota aespa lainnya, termasuk Winter. Dalam cuplkan video tersebut, Winter yang mengetahui Giselle diminta untuk berposisi cukup jauh dengannya segera menarik Giselle dan menggandengnya.

Selain itu, Karina dan Ningning yang memperhatikan kejadian tersebut juga segera merapatkan posisi ke arah Giselle agar mereka berempat berpose berdekatan.

“kalo winter ngga gandeng giselle masih bisa di crop maknnya langsung di gandeng karna bakalan agak sulit di cropnya,” komentar seorang netizen.
winter sengaja nyilang tangan nya biar susah yg ngecrop,” timpal lainnya.

Tidak sedikit juga netizen yang menyayangkan tindakan staf tersebut, karena menilai telah memperlakukan Giselle dengan kurang menyenangkan.

“kenapa sih staff2 disana pdhal cm staff tp kaya gt,” bunyi komentar lain.
”kenapa begitu ya?,” imbuh netizen lain.

Kendati demikian, pihak penyelenggara acara belum buka suara terkait tudingan-tudingan yang beredar usai viralnya video Giselle aespa yang diklaim mendapat perlakukan kurang menyenangkan. (rth)

Topik Terkait