img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb KoreaWajib militer menjadi kegiatan yang harus diikuti oleh masyarakat Korea Selatan berjenis kelamin laki-laki, dengan durasi hampir dua tahun. Selain bertugas sebagai tentara aktif, ada juga yang ditempatkan di unit petugas layanan publik seperti deretan artis berikut ini.

Sebelum memasuki kamp militer, para peserta wajib militer diperiksa kesehatannya dan bagi mereka yang memiliki penyakit serius akan mendapatkan pelatihan dasar militer selama empat minggu lalu ditugaskan sebagai petugas layanan publik. Siapa saja mereka? Simak selengkapnya melalui ulasan di bawah ini.

1. Lee Jong Suk

MBC Drama
Foto : MBC Drama

Lee Jong Suk menyelesaikan masa wajib militernya sebagai petugas layanan publik pada Januari 2021 lalu. Dia diketahui memiliki cedera di area lutut yang diakibatkan oleh insiden kecelakaan ketika remaja.

2. Lee Min Ho

actorleeminho/instagram
Foto : actorleeminho/instagram

Lee Min Ho menjalani wajib militer pada 2017 lalu dan ditempatkan sebagai petugas layanan publik di Distrik Gangnam-gu, Seoul. Dia mengalami cedera serius di area lututnya karena insiden kecelakaannya bersama Jung Il Woo.

3. Jung Il Woo

jilwww/instagram
Foto : jilwww/instagram

Jung Il Woo mengalami kecelakaan bersama Lee Min Ho pada 2006 silam hingga membuatnya pendarahan otak hingga patah tulang.

Karena kejadian itu, Jung Il Woo menderita penipisan pembuluh darah yang membuatnya bisa pecah kapan saja. Oleh karenanya pada 2016 lalu dia menjalani wajib militer sebagai petugas layanan publik.

4. Kim Jong Kook

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Kim Jong Kook menjadi petugas layanan publik ketika masa wajib militernya tahun 2006 silam. Hal tersebut sempat menuai kontroversi karena citranya yang kuat dan tubuh atletisnya.

Namun diketahui jika anggota Running Man tersebut menderita skoliosis atau penyakit serius ketika tulang melengkung dengan tidak normal.

5. Baekhyun EXO

Baekhyun exo
Foto : Baekhyun exo

Baekhyun EXO berangkat wajib militer pada Mei 2021 lalu, dan dijadwalkan selesai di bulan Februari 2023 mendatang. Dia ditugaskan di layanan publik karena menderita hipotiroidisme.

Penderita penyakit hipotiroidisme mengalami kelainan akibat kurangnya hormon tiroid sehingga mudah lelah dan efek-efek berbahaya lainnya.

6. Zico

woozico0914/instagram
Foto : woozico0914/instagram

Satu tahun sembilan bulan Zico menjalani masa wajib militernya sebagai petugas layanan publik, sebelum akhirnya selesai pada April 2022 lalu. Pelantun lagu Any Song tersebut diketahui memiliki menyakit asam asma, jantung, dan hernia.

7. Ravi VIXX

Instagram/ravithecrackkidz
Foto : Instagram/ravithecrackkidz

Ravi VIXX mengumumkan vakum sementara dari industri entertainment karena menjalani wajib militernya yang dimulai pada Oktober 2022 lalu. Namun baru-baru ini, namanya terseret dalam skandal tudingan mengindari wajib militer.

Isu tersebut muncul usai terungkapnya broker yang kerap bekerja sama dengan peserta wajib militer untuk memalsukan dokumen kesehatan sehingga memiliki keringanan untuk menjalani kewajiban sebagai warga negara Korea Selatan tersebut.

Kendati demikian, pihak agensi menyatakan jika Ravi VIXX siap menerima perintah menyelidikan yang dilakukan pihak berwajib. (Cy)

Topik Terkait