img_title
Foto : Sedaily

IntipSeleb Korea – Kabar duka datang dari salah satu penyanyi solo Korea Selatan yaitu Sam Kim. Pasalnya baru-baru ini beredar kabar bahwa sang ayah menjadi salah satu korban penembakan perampokan di Amerika Serikat.

Setelah kejadian ayah Sam Kim langsung dibawa ke rumah sakit , namun naas sang ayah dinyatakan meninggal dunia. Penasaran seperti apakah informasinya? Yuk, cek di bawah ini.

Ayah Sam Kim Jadi Korban Penembakan dan Perampokan

Instagram/leegititssam
Foto : Instagram/leegititssam

Menurut laporan media lokal Amerika Serikat pada tanggal 26 Januari 2023, ayah Sam Kim ditembak oleh perampok yang masuk ke restorannya di Seattle, Amerika Serikat pada tanggal 13 Januari 2023 lalu. Ayah Sam Kim telah dibawa ke rumah sakit, namun dinyatakan meninggal dunia.

Pemakaman ayah Sam Kim diadakan pada tanggal 24 Januari 2023 lalu. Sekitar 200 orang menghadiri pemakaman, termasuk konsul jenderal di Seattle dan presiden Asosiasi Korea Seattle.

Diketahui bahwa Sam Kim mengubah lagunya yang berjudul Don't Worry yang awalnya dibuat untuk ibunya, menjadi lagu penghormatan untuk mendiang sang ayah.

Antenna Music selaku agensi dari Sam Kim meminta para penggemar untuk mendoakan ayah dari snag penyanyi agar bisa beristirahat dengan tenang.

"Kami akan sangat menghargai jika kalian bisa berdoa untuk belasungkawa dan beristirahat dengan tenang agar bisa tersampaikan secara mendalam. Kami berharap mendiang beristirahat dengan tenang," kata Antenna Music dilansir IntipSeleb dari Sedaily pada Kamis, 26 Januari 2023.

Tentang Sam Kim

Instagram/leegititssam
Foto : Instagram/leegititssam

Sam Kim, seorang penyanyi berkebangsaan Korea-Amerika. Ia membuat wajahnya dikenal dengan memenangkan runner-up dalam program audisi SBS KPop Star Season 3. 2013 lalu. Tak hanya pandai bernyanyi, Sam Kim juga merupakan seorang penulis lagu yang debut tahun 2016 lalu saat usianya menginjak 18 tahun.

Setelah itu, ia merilis lagu-lagu hits seperti drama OST Goblin dengan lagu Who are you. Sederet rapper Korea Selatan dan penyanyi solo Korea, seperti Zico, Crush, dan Loco pernah berkolaborasi bersama dengan Sam Kim. (jra)

Topik Terkait