img_title
Foto : NAVER x Dispatch

IntipSeleb KoreaJungkook BTS menjadi perbincangan para penggemar di media sosial. Pasalnya, anggota termuda dari BTS itu baru-baru ini melakukan siaran langsung tak terduga di Weverse hampir 4 jam lamanya.

Selain itu, kemarin juga Jungkook melakukan siarannya yang lagi-lagi tak terduga. Namun, di balik momen siaran langsung dari Jungkook, ternyata ada kisah seorang ARMY (fandom BTS) yang berhasil terselamatkan dari pelecehan seksual. Lantas, seperti apa momen selangkapnya? Yuk ini tip artikel di bawah ini!

ARMY Selamat dari Pelecehan Seksual

Weverse
Foto : Weverse

Member termuda dari BTS yakni Jungkook baru-baru ini melakukan siaran langsung untuk banyak bicara dengan para penggemarnya. Selain itu, ia juga melakukan siarannya bersama V BTS dengan jumlahnya siaran langsung melampaui 4 jam.

Di balik momen siaran langsung dari Jungkook, ternyata ada kisah seorang penggemar yang berbasis di Jerman. ARMY Min Kitty dengan akun Twitter @.MintKitten07 mengungkapkan bahwa Jungkook menyelamatkannya dari momen pelecehan yang terjadi padanya.

Dia menceritakan bahwa saat itu sedang berada di perjalanan usai menonton film BTS Yet to Come in Cinemas. Saat dalam perjalanan dirinya diikuti oleh seorang pria namun bertepatan dengan itu dirinya tengah menonton siaran langsung dari Jungkook BTS.

Pria itu mulai berbicara dengannya, jadi dia berbalik dan bertanya, “Benarkah? Di depan pacarku?” Ketika Min Kitty menunjukkan layar ponselnya kepada pria itu, Jungkook langsung melihat ke kamera, menyebabkan pria itu langsung pergi.

Dilansir dari Koreaboo melalui cerita di Twitter Min Kitty ia sepanjang jalan berpura-pura berbicara dengan Jungkook untuk memastikan keselamatannya. Kisah ARMY yang terselamatkan dari kasus pelecehan seksual berkat Jungkook BTS pun menjadi viral dan menuai sorotan media di Korea maupun global.

Jungkook Perdana Live Bareng V BTS

Koreaboo
Foto : Koreaboo

Beberapa waktu lalu, media sosial digegerkan dengan siaran langsung V BTS dan Jungkook. Pasalnya, kedua maknae itu melakukan siaran langsung secara perdana di Instagram.

Awalnya, Jungkook menolak karena staf tidak mengizinkan mereka untuk live tanpa izin terlebih dahulu. Namun, secara tanggung jawab, V BTS meyakini bahwa dirinya yang akan bicara dengan para staf dan akhirnya untuk kali pertama keduanya satu frame melakukan siaran langsung. (rth)

Topik Terkait