img_title
Foto : Intipseleb

IntipSeleb – Drama The World of the Married resmi selesai pada 16 Mei lalu. Dengan total 16 episode, para penonton akhirnya mengetahui akhir dari hubungan Ji Sun Woo (Kim Hee Ae), Lee Tae Oh (Park Hae Joon), Yeo Da Kyung (Han So Hee), serta Lee Joon Young (Jeon Jin Seo).

Baca Juga: Kontroversi Ending The World of the Married The World of the Married 

Untuk pertama kalinya dalam sejarah, The World of the Married berhasil mengukuhkan posisi sebagai drama TV kabel dengan perolehan rating tertinggi sepanjang masa, yakni sebesar 28,3 persen. Angka tersebut sukses mengalahkan rekor sebelumnya, yang dipegang oleh SKY Castle dengan rating 23,7 persen.

Namun, akhir cerita dari The World of the Married menuai pro dan kontra di tengah masyarakat. Sebagian besar penonton menyukai ending drama yang realistis. Di lain sisi, tidak sedikit pula yang menilai bahwa episode terakhir kurang antiklimaks.

*Artikel ini mengandung spoiler*

Fokus Utama The World of the Married Bukan Tentang Perselingkuhan

The World of the MarriedSumber Foto: JTBC

Episode terakhir The World of the Married berfokus pada kehidupan para tokoh utamanya yang berubah dalam waktu setahun. Jika melihat keseluruhan cerita, drama ini sejak awal bukan menyoroti kisah perselingkuhan yang dilakukan Lee Tae Oh serta Yeo Da Kyung.

Melainkan perasaan seorang anak korban perceraian, yang mana mereka juga hidup berdampingan dengan sang suami dan istri. Hal ini berarti, dalam sebuah perceraian, anaklah yang akan selalu menjadi korban. Itulah yang dirasakan oleh Lee Joon Young, hingga membuatnya memutuskan untuk kabur meninggalkan kedua orang tuanya. 

Kemana Sook Lee Joon Young Hilang Selama Satu Tahun?

The World of the MarriedSumber Foto: JTBC

Masyarakat pun bertanya-tanya, kemanakah sosok Lee Joon Young yang menghilang selama satu tahun lamanya. Tidak sedikit yang terheran, mengapa sesulit itu untuk menemukan Lee Joon Young. Kemudian, terlihat pula dalam scene episode terakhir bahwa Ji Sun Woo dan Lee Tae Oh sama-sama menjalani kehidupan normal tanpa putra semata wayang mereka.

Ternyata, Lee Joon Young menetap di Runaway Children Counselling Center selama satu tahun. Itu merupakan sebuah tempat yang disediakan oleh pemerintah Korea Selatan yang ditujukan untuk anak-anak yang mengalami kekerasan dalam rumah tangga. Tidak hanya itu, anak-anak yang kabur dari rumah karena kedua orang tuanya tidak harmonis, juga bisa pergi ke counselling center ini.

Di sana, Lee Joon Young menerima konselling selama satu tahun. Jika Lee Joon Young sudah siap untuk bertemu dengan orang tuanya, dia bisa kapan saja meninggalkan tempat tersebut. Pada akhir episode 16, terlihat Ji Sun Woo menerima surat dari Runaway Children Counselling Center, berisikan kondisi terkini Lee Joon Young di sana. 

Hal menarik lain yang tidak disadari oleh para penonton adalah tulisan judul The World of the Married di akhir episode 16 menunjukkan sebuah jendela dengan lampu menyala di dalamnya. Ini menunjukkan rumah Ji Sun Woo yang kembali terang setelah Lee Joon Young kembali dari pelariannya. 

Dengan kembalinya Lee Joon Young pada ibunya, The World of the Married ingin menyampaikan pelajaran penting, yaitu suami dan istri bukan satu-satunya yang ada di dalam dunia pernikahan. Cahaya lampu yang menyala mengisyaratkan harapan Ji Sun Woo dan Lee Joon Young untuk bangkit dari keterpurukan mereka dari masa lalu. 

The World of the Married akan Tayangkan Dua Episode Spesial 

Kim Hee Ae dan Park Hae JoonSumber Foto: JTBC

Karena telah menerima begitu banyak cinta dari penonton, JTBC selaku stasiun penayangan The World of the Married akhirnya menyiapkan dua episode spesial yang dijadwalkan tayang pada Jumat dan Sabtu, 22-23 Mei 2020 mendatang. Dua episode tambahan itu akan memperlihatkan kisah di balik layar sekaligus suasana selama proses syuting berlangsung. 

Bagi kamu yang masih belum move-on dari The World of the Married, jangan lupa saksikan dua episode spesialnya akhir pekan ini ya guys!

Topik Terkait