img_title
Foto : Instagram.com/chaeyull

Jung Chae Yull Meninggal Dunia

chaeyull/instagram
Foto : chaeyull/instagram

Publik kembali dikejutkan dengan kabar meninggalnya Jung Chae Yull. Ia ditemukan meninggal dunia di rumahnya hari ini, 11 April 2023. Hingga kini belum terdapat detail lebih lanjut terkait penyebab kematian Chae Yull.

Jung Chae Yull sebelumnya dijadwalkan akan tampil di drakor Wedding Impossible, yang saat ini sedang dalam proses syuting. Kabar meninggalnya Jung Chae Yull mengejutkan para staf dan aktor drama tersebut.

Sebelum meninggal, Chae Yul pernah membagikan postingan di Instagram pribadinya baru-baru ini tepatnya dua hari yang lalu.

Esteem Entertainment selaku agensi Jung Chae Yull sampai saat ini belum membuat pernyataan. Namun, pihak produksi drama Wedding Impossible telah menyatakan bahwa mereka akan menunda syuting hingga 12 April 2023. (bbi)

Topik Terkait