img_title
Foto : Instagram/@skawngur

IntipSeleb Korea – Baru-baru ini, isu kekerasan sekolah Nam Joo Hyuk kembali diperbincangkan usai terduga korban bagikan video di YouTube. Namun, isu tersebut langsung dibantah oleh pihak agensi sang aktor.

Usai isu kekerasan sekolah berlalu, potret Nam Joo Hyuk di kamp militer tersebar menampilkan keceriaan tengah menghadiri upacara kelulusan di militer. Seperti apa? Simak sampai habis ya!

Potret Nam Joo Hyuk Tampil Ceria di Kamp Militer

News Nate
Foto : News Nate

Pada tanggal 25 April kemarin, Nam Joo Hyuk dikabarkan menghadiri upacara kelulusan di kamp militer. Bersamaan dengan itu, potretnya di komunitas online khusus militer pun tersebar.

Nam Joo Hyuk menampilkan senyum cerah dan ceria bercengkrama bersama rekan di tempat wajib militernya.

Selain itu, dalam foto yang diunggah, sang aktor terlihat memeluk seseorang dan menampilkan wajah yang penuh tawa. Seperti tentara pada umumnya, Nam Joo Hyuk juga terlihat berambut cepak, namun tetap memiliki visual yang menawan.

Nam Joo Hyuk saat ini sedang menjalani pelatihan dasar militer di Pusat Pelatihan Tentara Nonsan di Chungcheongnam-do sejak tanggal 20 bulan lalu. Setelahnya, ia akan langsung disalurkan menjadi polisi militer.

Nantinya, Nam Joo Hyuk dijadwalkan untuk mengakhiri masa wajib militer pada September 2024 mendatang.

Bantahan Agensi Nam Joo Hyuk Terlibat Kekerasan Sekolah

JTBC
Foto : JTBC

Sebelumnya, orang yang diduga menjadi korban kekerasan Nam Joo Hyuk merilis video di kanal YouTube. Berkat video tersebut, banyak spekulasi jika sang aktor terlibat kekerasan sekolah. Tetapi kabar itu langsung dibantah lewat pernyataan agensi.

“Kami ingin menyampaikan pernyataan resmi terkait konten YouTube yang diposting pada 26 April yang melibatkan aktor Nam Joo Hyuk. Pertama, kami menekankan bahwa aktor tersebut tidak memiliki hubungan atau keterlibatan dalam video dugaan 'sparring' yang ditampilkan di saluran YouTube tersebut,” tulis pernyataan agensi soal klarifikasi kekerasan sekolah Nam Joo Hyuk. (bbi)

Topik Terkait