img_title
Foto : Aespa_official/twitter

IntipSeleb Korea – Pada 8 Mei, aespa menggelar konferensi pers untuk mini album ketiga mereka yang bertajuk My World. Konferensi itu diadakan di COEX IntterContinental Seoul COEX Auditorium, Gangnam-gu, Seoul.

Di acara konferensi itu, aespa memberikan tanggapan soal konflik internal SM yang sempat membuat album mereka tertunda. Begini selengkapnya!

Respons Karina aespa soal konflik internal dan perubahan SM Entertainment

aespa_official/twitter
Foto : aespa_official/twitter

Beberapa bulan lalu, SM Entertainment mengalami sengketa hak manajemen akibat gesekan antara mantan produser eksekutif Lee Soo Man dan manajemen saat ini. Saat itu, aespa yang telah dijadwalkan untuk comeback dengan mini album baru pada 20 Februari namun ditunda. Grup aespa bisa comeback setelah sengketa hak manajemen selesai. Kini, manajemen SM saat ini membuka era 3.0, dimulai dengan aespa.

Saat ditanya apakah ada perubahan sikap mental dengan reorganisasi perusahaan, Winter menjawab, “Tidak ada dampak langsung pada kami. Kami hanya fokus pada tim kami.”

“Daripada bingung (karena perselisihan perusahaan), kami fokus pada bagaimana menyajikan ‘Spicy’ dengan baik. Kami lebih khawatir tentang penggemar kami daripada situasi perusahaan. Sebenarnya, tidak ada hal penting yang terjadi pada kami. Ini mirip dengan sebelumnya. Kami menghabiskan lebih banyak waktu untuk berpikir tentang bagaimana mengembangkannya,” tambah Winter.

Topik Terkait