img_title
Foto : Twitter/Bts_Bight

IntipSeleb Korea – Agensi dari BTS kini merilis video teaser pertama untuk memperingati 10 tahun debut. Dalam video tersebut tampak tempat di Taman Yeouido Hangang yang disinyalir tempat diadakannya acara offline.

Hal itu membuat para ARMY menjadi penasaran terkait teka-teki dari video teaser tersebut. Penasaran seperti apa? Yuk, intip artikel selengkapnya di bawah ini !

Trailer Video 10 Tahun Debut

Pada tanggal 7 Juni, selaku agensi dari BTS membagikan rilis resmi. Tampak BTS memposting Trailer Resmi dengan caption, “BTS 10th Anniversary FESTA @ Yeouido (selanjutnya disebut 2023 BTS FESTA @Yeouido)”.

Melalui video tersebut yang berdurasi sekitar 20 detik tersebut, terungkap berbagai adegan yang memberikan preview dari konten '2023 BTS FESTA di Taman Yeouido Hangang. Hal itu pun membuat rasa penasaran penggemar hingga penasaran apakah ada acara offline.

Sementara itu, video yang dirilis dimulai dengan kotak hadiah dan berlanjut ke paus ungu yang berenang bebas di langit di seluruh Seoul. Kemudian, undangan ke fandom 'ARMY' dikirimkan dan lampu 'ON AIR' menyala, logo resmi BTS dan petasan merayakan ulang tahun ke 10 pun tampak meriah.

Topik Terkait