img_title
Foto : My daily

Korea Selatan – Konser Bruno Mars baru saja diadakan di di Jamsil Olympic Stadium, Seoul, Korea Selatan pada 17-18 Juni kemarin yang dihadiri oleh 100 ribu penonton, termasuk di antaranya deretan selebriti papan atas Korea. Banyak penonton lain yang protes atas banyaknya selebriti dan menuding pihak promotor pakai orang dalam.

Selain itu, banyak juga yang mengeluh tak bisa melihat stage dengan jelas. Hyundai Card selaku promotor klaim akan refund tiket. Simak selengkapnya di bawah ini.

Klarifikasi Promotor Terkait Banyaknya Selebiti

Bruno Mars

Kontroversi dari konser Bruno Mars di Korea Selatan bermula dari banyaknya selebriti yang hadir. Sebagian dari selebriti bahkan menempati tempat di depan panggung.

Hal tersebut memunculkan kecurigaan jika pihak promotor memberlakukan hak istimewa kepada selebriti yang hadir. Namun, pada hari ini, 19 Juni 2023, Hyundai Card merilis pernyataan resmi.

Pihaknya mengatakan secara khusus tidak pernah mengundang selebriti. Lebih lanjut, ia mengatakan jika artis yang hadir membeli langsung dari agensi maupun mendapat undangan langsung.

“Selebriti yang mengunjungi konser tersebut menerima tiket undangan langsung dari artis atau membeli tiket melalui agensi mereka. Hyundai Card tidak secara mandiri mengundang selebriti,” tulis Hyundai Card selaku promotor, dilansir dari Naver pada 19 Juni 2023.

Promotor Bruno Mars Akan Refund Tiket ke Penonton

Bruno Mars
Source: Hyundai Card

Sementara itu, banyak juga di antara penonton yang mengeluh seat terlalu jauh dari stage. Bahkan, mereka juga mengeluhkan jika tempat duduk terhalang oleh dinding sehingga tidak bisa melihat perform Bruno Mars maupun layar.

Atas hal tersebut, promotor mengatakan akan refund tiket, dengan ketentuan penonton bisa menunjukan bukti pemandangan stage yang terhalang.

"Pihak promotor akan menghubungi pelanggan secara langsung yang meminta pengembalian uang jika seat terbukti terhalang," tulis keterangan dari agensi Bruno Mars. (Cy)

Topik Terkait